Football

Bek PSIS Semarang Syukuri Hasil Imbang Melawan PSM

PSIS Semarang berhasil memetik satu poin saat laga tandang melawan PSM Makassar pada pekan keenam Liga 1 2024/25. Duel kedua tim berakhir imbang tanpa gol di Stadion Batakan, Balikpapan, Jumat (20/9).

Lini pertahanan PSIS Semarang sanggup menahan gempuran PSM dan mematahkan peluang demi peluang tim tuan rumah selama 90 menit.

Tak salah jika pemain PSIS, Alfeandra Dewangga Santosa, terpilih menjadi Player of The Match di laga tersebut. Meski berposisi sebagai gelandang bertahan, tapi Dewangga sukses menjalankan peran barunya di jantung pertahanan Tim Mahesa Jenar.

Hasil imbang ini pun diakui Dewangga cukup bagus untuk PSIS, setelah dua kekalahan beruntun. Meski sejatinya Dewangga dan kawan-kawan menginginkan poin absolut. “Ini yang terbaik untuk kita. Satu poin sudah cukup bagus,” kata Dewangga.

BACA JUGA: Hasil Al Ettifaq 0-3 Al Nassr: Gol Penalti Cristiano Ronaldo Bawa Stefano Pioli Raih Debut Manis

Soal peran barunya sebagai bek tengah, Dewangga mengaku hanya menjalankan instruksi Pelatih PSIS, Gilbert Agius. Langganan Timnas Indonesia ini bermain efektif saat bertahan dan memulai serangan.

Tim statistik LIB (High Performance Unit) mencatat, Dewangga melakukan 43 operan sukses dan 11 sapuan. “Saya hanya mengikuti arahan pelatih. Apapun plan dan instruksinya,” lanjut pemilik jersey nomor 19 di PSIS ini.

Menanggapi lawan, Dewangga menilai PSM tim yang dominan jika main di kandang. Didukung dengan keunggulan fisik prima pemain-pemainnya. “PSM tim bagus, pernah juara. Pemainnya punya fisik kuat. Terbukti PSM selama 90 menit tampil luar biasa dengan fisik seperti itu,” demikian Dewangga.

Rinaldy Azka

42039

Recent Posts

Juventus Makin Percaya Diri Dapatkan Jonathan David setelah Bertemu Thiago Motta di Lille

Beberapa media di Italia melaporkan bahwa Juventus lebih bersemangat dari sebelumnya untuk mengamankan kesepakatan dengan…

3 jam ago

Alasan Mengapa Marcus Thuram Memanggil Thierry Henry dan Micah Richards sebagai Paman

Pencetak gol terbanyak Inter Milan, Marcus Thuram mampir untuk mengobro dengan tim CBS Sports, usai…

4 jam ago

Indomilk Luncurkan Kemasan Khusus Edisi Timnas Indonesia

PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (“Indofood CBP”) melalui Indomilk Steril sebagai official partner Timnas Indonesia, dengan bangga mengumumkan peluncuran Kemasan…

5 jam ago

Shin Tae-yong Anggap Wajar Aksi Rizky Ridho yang Kerasukan Jay Idzes

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menganggap wajar usai Rizky Ridho kerasukan Jay Idzes. Menurut Shin…

5 jam ago

Shin Tae-yong Kirim Kode Kevin Diks Masuk dalam Daftar Panggilan Susulan ke Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengirimkan kode akan ada tambahan amunisi jelang lanjutan Grup C…

6 jam ago

Semen Padang Siap Bangkit dari Zona Degradasi

Mampu menahan imbang juara bertahan Persib Bandung pada pekan ke-10 Liga 1 2024/25, membuat Semen…

6 jam ago