Borneo FC terus memperkuat barisan pertahanan tim untuk mengarungi Liga 1 2024/25. Kini seorang bek menjadi pemain keenam yang direkrut, yakni Gabriel Furtado.
Pemain asal Brasil itu diharapkan dapat segera menyesuaikan diri dengan suasana tim sehingga segera menyatu dengan pemain lainnya sebelum kompetisi mulai.
“Tim pelatih telah mempelajari cara bermain Gabriel Furtado dan percaya ia bisa memberi kontribusi bagus pada pertahanan Pesut Etam musim ini,” tulis pernyataan resmi klub.
Sebab dengan pengalaman dan kualitas yang dimiliki, kehadirannya semakin memperkokoh pertahanan Borneo FC dan dapat meraih hasil terbaik di musim mendatang.
BACA JUGA: Pramusim Berujung Buntu, Dua Pemain Manchester United Cedera
Apalagi pada bursa transfer pemain Liga 1 2024/25 ini tim diisi sejumlah pemain asing dari Brasil. Saat ini pemain asing Borneo FC yang sudah bergabung Kei Hirose, Christophe Nduwarugira, Berguinho, Ronaldo Rodrigues, dan Leo Gaucho.
“Terlebih komposisi pemain asing Borneo FC musim ini didominasi pemain asal Brasil.
“Sehingga bisa membangun koneksi yang baik dan mempercepat adaptasi,” sambung pernyataan tersebut.
Gabriel Furtado sebelumnya bermain untuk klub kasta kedua Liga Qatar, Al-Mesaimeer. Dia juga pernah bermain di berbagai klub Brasil, termasuk Parana dan Palmeiras U20.
Selain itu sempat merasakan kompetisi Eropa bersama Getafe CF B di Liga Spanyol pada paruh kedua tahun 2019.
Persib Bandung meraih kemenangan pertama di AFC Champions League Two 2024/2025 dengan menundukkan Lion City…
Persib Bandung meraih kemenangan dramatis 3-2 atas Lion City Sailors pada pertandingan keempat Grup F…
Kemenangan tipis 1-0 atas Arsenal, dalam lanjutan Liga Champions, Kamis (7/11) dini hari WIB, membuat…
Pelatih Inter Simone Inzaghi menunjukkan rasa bahagianya, selepas menyaksikan anak asuhnya menaklukkan perlawanan Arsenal dengan…
Pelatih kawakan Gian Piero Gasperini menuturkan Atalanta kini punya ‘ambisi’ di Liga Champions, setelah meraih…
Setelah Tottenham Hotspur, kini ada laporan Real Madrid juga mengincar gelandang asal Belanda Tijjani Reijnders,…