Football

Borneo FC Siap Hadapi Bali United di Laga Perebutan Juara Ketiga

Borneo FC Samarinda gagal melaju ke final usai mengalami dua kekalahan laga home-away di babak Championship Series Liga 1 2023/24 melawan Madura United.

Meskipun kecewa, pelatih Borneo FC Pieter Huistra mengungkapkan, selama menjalani kompetisi musim ini, tim berjalan bagus. Sebab pemain mampu menjalani laga dengan baik, bisa mencetak gol dengan meraih kemenangan, seri maupun kekalahan.

Meskipun di babak Championship Series ini tim mengakui kekuatan Madura United yang berhak melaju ke final melawan Persib Bandung.

“Tentu saja kami harus memberikan apresiasi kepada Madura United yang telah memenangkan dua pertandingan, juga pertandingan di pertandingan sebelumnya (regular series). Jadi, kami harus memberikan selamat kepada mereka,” ujar Pieter Huistra.

BACA JUGA: Ada Zahra Muzdalifah, Ini Daftar Skuad Timnas Wanita Indonesia Untuk Hadapi Singapura

Kini Borneo FC tidak ingin larut dalam kecewa, sebab masih ada dua laga lagi yang harus diselesaikan. Yaitu laga perebutan posisi ke-3 melawan Bali United.

“Ya, dengan mengakhiri musim ini, ini sulit sekarang untuk melaluinya. Bali United juga akan sulit untuk dihadapi. Kemudian kami akan berlibur dan akan sepenuhnya hidup kembali dan baru kembali. Jadi hanya itu satu-satunya cara untuk dilakukan,” tutur pelatih asal Belanda itu.

“Jadi kami harus menyiapkan diri dan mengenyahkan kekecewaan ini dan menunjukkan diri kami, menunjukkan Borneo FC dan menunjukkan Samarinda bahwa kami bisa memenangkan pertandingan,” imbuhnya.

Selain itu ia juga mulai mempersiapkan tim untuk musim depan. Sebab Borneo FC setiap tahun terus berkembang dan menunjukkan hal yang ekstra.

Rinaldy Azka

42039

Recent Posts

Semen Padang Kembali Raih Kekalahan, Jadi yang Kemepat

Harapan Semen Padang untuk dapat bangkit dan memetik kemenangan di laga pertamanya di Tanah Minang…

12 jam ago

DPR RI Sahkan Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Rapat Paripurna DPR RI resmi mengesahkan permohonan naturalisasi dua pemain Timnas Indonesia yakni Mees Hilgers…

12 jam ago

Indra Sjafri Pastikan Timnas Indonesia U-20 Alami Peningkatan

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri mengaku senang melihat perkembangan fisik anak asuhannya. Perkembangan tersebut…

13 jam ago

PSSI Dapat Dukungan dari Kemenkumham Soal Piala Dunia 2026

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bertemu dengan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham), Supratman…

13 jam ago

Dominikus Dion Antisipasi Kecepatan Pemain dari Arema FC

Pemain muda PSS Sleman, Dominikus Dion berbagi pandangan mengenai persiapannya jelang laga pekan keenam Liga…

13 jam ago

Barito Putera Raih Kemenangan Penting di Pekan Kelima Liga 1

Barito Putera mencatat hasil maksimal pada laga pekan kelima Liga 1 2024/25. Bermain di Stadion…

13 jam ago