'Di Bawah Standar' - Pelatih Paris Saint-Germain Luis Enrique Akui Keunggulan Arsenal

rizkaart

October 02, 2024 ยท 1 min read

'Di Bawah Standar' - Pelatih Paris Saint-Germain Luis Enrique Akui Keunggulan Arsenal
Football | October 02, 2024
Kekalahan ini menjadi yang perdana bagi Les Parisiens di seluruh kompetisi musim ini.

Pelatih Paris Saint-Germain Luis Enrique mengakui keunggulan Arsenal, saat kalah 2-0, matchday kedua fase liga di Liga Champions, Rabu (2/9) dini hari WIB.

Dalam laga yang digelar di Emirates Stadium itu, tuan rummah unggul melalui gol Kai Havertz (20′) dan Bukayo Saka (35′), membuat The Gunners memimpin sebelum turun minum dan bertahan hingga akhir laga.

Enrique, yang tidak menyertakan penyerang Ousmane Dembele di laga ini, mengakui keunggulan Arsenal dan menilai permainan anak asuhnya ada di bawah standar.

Apa Yang Dikatakan

“Hari ini kami jauh dari standar yang Anda butuhkan dalam pertandingan seperti ini. Arsenal jauh lebih baik dalam hal tekanan, intensitas, mereka memenangkan setiap duel,” kata Luis Enrique kepada wartawan.

“Mustahil untuk bermain untuk hasil positif ketika Anda tidak memenangkan satu pun duel Anda di lapangan, bek mereka mengantisipasi penyerang kami dan bek kami tidak mengantisipasi penyerang mereka. Arsenal lebih unggul.”

Ini menjadi kemenangan perdana The Gunners di Liga Champions, sementara kekalahan ini menjadi yang perdana bagi Les Parisiens di seluruh kompetisi musim ini.