Dua Mantan Pemain Buyarkan Kemenangan Arema FC

Rinaldy Azka

July 25, 2024 ยท 3 min read

Dua Mantan Pemain Buyarkan Kemenangan Arema FC
Football | July 25, 2024

Arema FC membuang kesempatan emas untuk menang dan lolos ke babak semi final Piala Presiden 2024. Pada laga kedua babak penyisihan Grup B melawan Persija Jakarta, Lucas Frigeri dkk harus rela berbagi poin karena hasil imbang 2-2 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (23/7) malam,

Padahal, hingga menit 83 tim Singo Edan sudah unggul 2-0. Dua mantan pemain Arema FC, Gustavo Almeida dan Hanif Sjahbandi, jadi biang kegagalan tiga poin di depan mata. Gustavo membuat gol di menit 84, yang disusul Hanif pada menit 88, yang semua berawal dari aksi Witan Sulaeman. Sebelumnya, Arema FC unggul lewat gol Salim Tuharea dan Charles Lokoli Ngoy.

Pelatih Arema FC, Joel Cornelli pun mengakui kelengahan tim. Terutama setelah masuknya Gustavo, serangan Persija berhasil berkali-kali mengancam pertahanan Alfarizi dkk.

BACA JUGA: Bali United Resmi Tersingkir dari Piala Presiden 2024

“Tentu setelah Gustavo masuk, permainan Persija berubah. Kami memang sangat kesulitan untuk membendung serangan dari mereka,” katanya.

Kesulitan tersebut berujung pada tiga poin melayang. Padahal bila itu terjadi, Arema FC sudah bisa memastikan lolos ke babak semi final Piala Presiden 2024.

Permainan apik tim pun akhirnya terlihat sia-sia karena setelah babak kedua justru Persija benar-benar mendikte Arema FC.

“Strategi kami sebenarnya sudah bisa dijalankan dengan bagus selepas di babak kedua. Kami juga sebenarnya bisa mempertahankan keunggulan itu. Tapi Persija tim yang bagus dan menyulitkan kami,” tambahnya.

Namun, secara keseluruhan Joel Cornelli puas dengan tim. Menurutnya para pemain bisa membangun organisasi permainan yang dia inginkan dan terus fight hingga pertandingan usai.

“Meskipun kami kebobolan di menit-menit akhir. Sekarang Arema bagus dalam kekuatan bertahan hingga menyerang yang bagus,” ujar pelatih asal Brasil itu.

“Tentunya dengan hasil ini kami akan terus mencoba agar pemain benar-benar siap bertanding sebelum kompetisi dimulai,” tegasnya.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Mansion Sports News (@msportsnews.id)