Manajer Manchester City Pep Guardiola membahas kegagalan timnya mempertahankan gelar Piala FA mereka setelah kalah dari Manchester United di edisi kali ini.
Bermain di Wembley, The Cityzens kalah dengan skor 2-1 setelah Setan Merah unggul melalui gol Alejandro Garnacho (30′) dan Kobbie Mainoo (39′), sedangkan City hanya mampu membalas lewat Jeremy Doku di paruh kedua (87′).
Guardiola dengan berani mengakui bahwa dirinya telah melakukan kesalahan. Meskipun City mendapatkan banyak peluang, menurutnya rencana permainan yang ia terapkan tidak bagus untuk laga semacam ini.
“Tidak [para pemain tidak lesu]. Berdasarkan keputusan saya, kami tidak berada dalam posisi yang tepat untuk menyerang mereka [Man United]. Kesalahan saya, rencana permainan saya tidak bagus,” ujar Guardiola dikutip dari BBC.
“Para pemain tahu alasannya. Secara taktik, itu tidak bagus. Saya tidak bagus hari ini. Anda merencanakan permainan untuk posisi berbeda tapi tidak berhasil.”
“Selalu ketika kami bermain melawan United, kami memiliki kendali dan kami menciptakan peluang di babak kedua, namun kami tidak mampu melakukannya.”
BACA JUGA: Pep Guardiola: Jack Grealish akan Segera “Kembali”
Meski kalah di final kali ini, Guardiola mengungkapkan bahwa City tidak akan larut dalam kesedihan. Dia yakin kalau anak asuhnya akan bangkit dan tampil lebih baik lagi musim depan.
“Saya pikir rencana permainan saya tidak bagus. Babak kedua jauh lebih baik. Kami lebih intens, sebagian karena kami tertinggal 2-0 dan tidak ada ruginya. Itu adalah pertandingan yang ketat,” imbuhnya.
“Kami mempunyai peluang bersih di babak kedua yang tidak mudah karena mereka melakukan penjagaan pemain dan bertahan sangat dalam, namun kami mempunyai peluang, sayangnya kami mencetak gol sedikit terlambat.”
“Itu hal normal jika tim bisa kalah di final, tapi musim ini luar biasa, kami berjuang untuk semua trofi dengan cara yang baik. Kami akan beristirahat dan kembali musim depan.”
BACA JUGA: Juara FA Cup, Bruno Fernandes Bertahan di Manchester United
Surat kabar Tuttosport mengklaim bahwa Juventus tertarik pada bek AC Milan, Fikayo Tomori Juve tengah…
PSM Makassar berhasil mengamankan poin penuh, usai membungkam perlawanan Barito Putera dengan skor ketat 3-2,…
PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar Workshop Club Licensing Cycle 2024/25 yang digelar di Artotel…
Persib Bandung mencatat rekor tak terkalahkan di Liga 1 selama 18 pertandingan beruntun sejak musim…
Madura United mengalami hasil minor selama enam laga beruntun di Liga 1 2024/25, terhitung sejak…
Menukangi satu klub untuk rentang waktu lama pada era Liga 1 bukan sesuatu yang mustahil.…