Harry Kane Berikan Pujian untuk Jude Bellingham Usai Kemenangan Inggris atas Serbia

Muhammad Gemilang

June 17, 2024 · 1 min read

Harry Kane Berikan Pujian untuk Jude Bellingham Usai Kemenangan Inggris atas Serbia
Football | June 17, 2024
Harry Kane memuji Jude Bellingham atas penampilannya ketika membantu Inggris menang atas Serbia dengan skor 1-0.

Kapten Timnas Inggris, Harry Kane, memberikan pujian besar kepada Jude Bellingham, menyebut gelandang muda tersebut telah menjadi pemain yang tak tergantikan di Timnas Inggris.

Pujian ini datang setelah pertandingan antara Timnas Serbia dan Timnas Inggris di laga pertama Grup C Euro 2024.

Dalam pertandingan ini, pelatih Gareth Southgate menurunkan Bellingham sebagai starter, dan pemain Real Madrid tersebut membuktikan kehebatannya dengan mencetak gol kemenangan bagi Inggris.

Harry Kane: Jude Bellingham Luar Biasa!

Kane mengaku takjub dengan performa Bellingham di laga tersebut. “Dia [Bellingham] benar-benar pemain yang luar biasa,” buka Kane kepada BBC Sports.

Menurut Kane, Bellingham pantas dianggap sebagai pahlawan bagi Timnas Inggris berkat dampak luar biasa yang ia berikan kepada tim, terutama di saat-saat krusial.

“Dia layak mendapatkan semua pujian yang ia terima saat ini, karena gaya bermain dan juga kepercayaan dirinya benar-benar membawa dampak nyata ke dalam pertandingan,” sambung Kane.

Kane juga menekankan pentingnya memanfaatkan setiap peluang saat menghadapi tim dengan pertahanan rapat seperti Serbia.

Oleh karena itu, ia sangat senang melihat Bellingham mampu mencetak gol yang memastikan kemenangan Inggris di pertandingan ini.

“Sangat penting bagi kami para penyerang untuk menempatkan posisi yang bagus untuk mencetak gol. Hari ini dia [Bellingham] mampu melakukan itu dengan baik,” pungkasnya.

BACA JUGA: Hanya Menang 1-0 atas Serbia, Gareth Southgate: Timnas Inggris Tampil Baik Kok

Inggris Puncaki Klasemen Sementara Grup C

Kemenangan atas Serbia memberikan dampak positif bagi Timnas Inggris, yang kini memuncaki klasemen sementara Grup C dengan raihan tiga poin.

Keberhasilan ini tidak hanya meningkatkan posisi Inggris di klasemen, tetapi juga membangun kepercayaan diri tim untuk laga selanjutnya.

BACA JUGA: Pelatih Belanda Ronald Koeman Puji Wout Weghorst