Bali United berhasil mengamankan tiga angka secara dramatis, saat meraih kemenangan tipis 3-2 atas Barito Putera, dalam lanjutan Pekan 7 Liga 1 2024/25 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (27/9) sore WIB.
Tampil sebagai tuan rumah Bali United aktif melancarkan tekanan. Hasilnya mereka membuka keunggulan di menit ke-27 melalui sundulan Everton Nascimento yang menerima
umpan sepak pojok Mitsuru Maruoka. Skor 1-0.
Jelang babak pertama akhir, Barito Putera mendapat hadiah penalti setelah wasit meninjau VAR. Eksekusi Murilo Mendes sukses mengubah skor menjadi 1-1, yang bertahan sampai jeda.
Kembali dari turun minum, kedua kubu saling melancarkan serangan. Namun gol baru terjadi saat menuju akhir tepatnya pada menit ke-81, Privat Mbarga membawa Serdadu Tridatu kembali unggul, 2-1.
Barito enggan menyerah dan aktif melancarkan serangan, yang berbuah gol bunuh diri Bagas Adi pada menit ke-88, saat salah antisipasi umpan Rizky Pora. Skor 2-2.
Saat laga bakal berakhir imbang, Everton tampil sebagai pahlawan saat mencetak gol di menit ke-90+3 melalui sundulan jarak dekat, yang menutup laga dengan kemenangan 3-2.
Kemenangan ini membawa Bali United naik ke posisi ketiga dengan koleksi 14 poin, sementara Barito yang baru mengemas delapan angka masih bercokol di urutan ke-11.
Susunan Pemain:
Bali United (4-3-3): Adilson Maringa (GK), Made Andhika, Elias Dolah, Bagas Adi Nugroho, Ricky Fajrin, Mitsuru Maruoka, Made Tito, Kadek Agung, Privat Mbarga, Irfan Jaya, Everton.
Pelatih: Stefano Cugurra
Barito Putera (4-4-2): Satria Tama (GK), Novan Sasongko, Lucao, Chechu Menesses, Buyung Ismu Lessy, Muhammad Firly, Levy Madinda, Lucas Morelatto, Muhammad Ainar, Murilo Mendes, Alhaji Gero.
Pelatih: Rahmad Darmawan
Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…
Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…
Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…
Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…
Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…
Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…