Football News

Pengakuan Lionel Messi Usai Hadapi Chile Di Copa America 2024: Saya Menahan Cedera Selama 90 Menit

Terungkap bahwa Lionel Messi bermain dengan menahan cedera ketika Argentina meraih kemenangan atas Chile, Rabu (26/6) pagi WIB.

Pertandingan matchday kedua Grup A Copa America 2024 yang digelar di MetLife Stadium itu dimenangkan oleh Albiceleste dengan skor 1-0. Gol semata wayang kemenangan Argentina dicetak oleh Lautaro Martinez di menit ke-88.

Kemenangan ini sekaligus memastikan satu tempat bagi Argentina di babak perempat-final. Tim asuhan Lionel Scaloni saat ini memimpin Grup A dengan raihan enam poin dari dua pertandingan, selisih tiga poin dari Kanada yang berada di urutan kedua.

BACA JUGA: Menang Tipis Atas Chile, Argentina Lolos Ke Fase Gugur Copa America 2024

Pengakuan Messi

Selepas laga, La Pulga mengakui kalau dirinya menahan cedera selama 90 menit bermain di lapangan. Terlihat juga bahwa dia mendapat perawatan setelah mendapat tekel dari pemain Chile, Gabriel Suazo.

“Saya merasakan ketidaknyamanan pada hamstring kanan saya di awal pertandingan. Terasa sangat tegang. Tidak kendor seperti yang seharusnya. Tapi saya mampu untuk menyelesaikan pertandingan. Kita akan lihat bagaimana kelanjutannya,” kata Messi kepada wartawan usai laga.

Hal itu jelas membuat Argentina berada di situasi yang sulit. Namun, dengan mereka yang sudah lolos ke fase gugur, Scaloni tampaknya akan mengistirahatkan eks Barcelona tersebut di laga fase grup terakhir mereka.

Scaloni mengungkapkan kalau dirinya akan memberikan kesempatan kepada para pemain yang tidak mendapat menit bermain di dua laga sebelumnya.

“Melawan Peru, tim yang tidak mendapat menit bermain di pertandingan ini (Kanada dan Chile) akan bermain,” ujar Scaloni.

BACA JUGA: Daftar Top Skor Sementara Euro 2024: Jamal Musiala, Cody Gakpo Hingga Niclas Fullkrug

 

 

 

Mansion Sports News

42042

Recent Posts

Lionel Messi Terkesan Dengan Kebangkitan Barcelona Di Bawah Asuhan Hansi Flick

Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…

21 jam ago

Kalah Di Tangan Timnas Indonesia, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Dituntut Mundur

Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…

21 jam ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Kelly Sroyer Pastikan Kemenangan PSBS Biak Atas PSS Sleman

PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…

24 jam ago

Hasil Liga 1: Comeback Atas Persija Jakarta, Persebaya Surabaya Kokoh Di Puncak Klasemen

Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…

1 hari ago

Ruben Amorim Syok Berat Lihat Latihan Manchester United: Pemain Santai, Intensitas Minim!

Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…

1 hari ago

Jadwal Timnas Indonesia Di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…

1 hari ago