Football News

RESMI! Kim Pan-gon Berpisah dengan Timnas Malaysia

Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) membuat pengumuman mengejutkan mengenai pelatih Timnas Malaysia, Kim Pan-gon. Mereka mengonfirmasi bahwa pelatih asal Korea Selatan tersebut telah berpisah dengan Harimau Malaya.

Karier Kim Pan-gon di Timnas Malaysia

Kim Pan-gon mulai melatih Timnas Malaysia pada awal 2022 dengan tujuan untuk mengembalikan tim ke puncak persaingan di level ASEAN dan Asia. Di bawah bimbingannya, Harimau Malaya menunjukkan peningkatan performa dan menjadi lebih kompetitif.

BACA JUGA: Manchester United Resmi Lepas Bek Muda Willy Kambwala ke Villarreal

Kontrak dan Pengunduran Diri

Meskipun masih memiliki kontrak hingga Desember 2025, Pan-gon memutuskan untuk mundur lebih awal. Pada hari Selasa (16/7), FAM mengumumkan secara resmi bahwa Pan-gon tidak lagi menjabat sebagai pelatih kepala Timnas Malaysia.

“Persatuan Bolasepak Malaysia (FAM) hari ini mengumumkan bahwa pelatih kepala tim nasional, Kim Pan Gon telah memutuskan untuk mengundurkan diri dari jabatannya karena masalah pribadi,” tulis pernyataan resmi FAM.

Dalam pernyataan resmi di laman mereka, FAM menyebutkan bahwa Kim Pan-gon sendiri yang meminta untuk mundur dari posisinya.

Presiden FAM, Datuk Wira Mohd Yusoff Haji Mahadi, mengungkapkan bahwa pihak federasi telah berusaha untuk membujuk sang pelatih agar tetap bertahan. Akan tetapi, Pan-gon sudah mengambil keputusan bulat untuk meninggalkan tim.

“Pelatih Pan Gon telah menemui pengurus FAM dan ia menyatakan keinginannya untuk memangkas durasi kontraknya di tim nasional ,” ujar Datuk Wira.

“Dalam beberapa kesempatan, kami mencoba membujuk beliau agar mempertimbangkan kembali keputusannya itu. Namun pada akhirnya kami dari FAM menghormati keputusan beliau dan menyetujui keinginannya untuk mundur meski ia masih terikat kontrak dengan FAM hingga Desember 2025,” pungkas Presiden FAM tersebut.

Penunjukan Pelatih Sementara

FAM juga mengumumkan penunjukan pelatih sementara untuk Timnas Malaysia. Pelatih asal Spanyol, Pau Marti Vicente, akan mengambil alih posisi pelatih kepala, didampingi oleh Elangowan Elavarasan sebagai asistennya.

BACA JUGA: Manchester United Resmi Lepas Bek Muda Willy Kambwala ke Villarreal

Muhammad Gemilang

42040

Recent Posts

Masuk Line Up, JKT48 Siap Meriahkan Laga Indonesia Melawan Jepang di GBK!

PSSI melalui PT. Garuda Sepakbola Indonesia (GSI) berkolaborasi dengan Meta mengundang JKT48, untuk mengisi After…

4 jam ago

Hadapi Jepang, Jay Idzes Sudah Terima Contekan dari Pemain Timnas Indonesia?

Jay Idzes belum sempat membela timnas Indonesia dalam pertemuan terakhir kontra Jepang di Piala Asia…

12 jam ago

Australia Vs Arab Saudi Berakhir Imbang, Shin Tae-yong: Positif untuk Timnas Indonesia

Pelatih Shin Tae-yong semringah usai laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026…

12 jam ago

Jelang Timnas Indonesia Vs Jepang, Shin Tae-yong Ungkap Kesepakatan dengan pemain

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa laga lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…

13 jam ago

Pelatih Jepang Sadari Skuad Timnas Indonesia Tambah Mewah usai Pertemuan Terakhir di Piala Asia 2023

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, menyadari bahwa skuad timnas Indonesia semakin mewah usai pertemuan terakhir di…

13 jam ago

Hajime Moriyasu Sudah Dengar Hasrat Pemain Timnas Indonesia, Skuad Jepang Semakin Terbakar

Duel yang mempertemukan Jepang kontra timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…

14 jam ago