Cristiano Ronaldo kembali membuktikan kelasnya sebagai salah satu penyerang terbaik dunia. Dalam laga terbaru Al-Nassr di Liga Champions AFC, megabintang Portugal ini sukses mencetak dua gol yang membawa timnya meraih kemenangan telak 3-1 atas Al-Gharafa.
Dengan torehan dua gol tersebut, total gol Ronaldo sepanjang kariernya kini telah mencapai angka yang fantastis, yakni 913 gol. Prestasi luar biasa ini semakin mengukuhkan statusnya sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa.
BACA JUGA: Persis Solo Perkenalkan Ong Kim Swee Jadi Pelatih Anyar Mereka
Meskipun usia tak lagi muda, Ronaldo tetap tampil garang dan tajam di depan gawang lawan. Namun, bagi Ronaldo, mencetak gol bukanlah segalanya. Ia juga sangat memperhatikan aspek kolektif tim. Setelah pertandingan, sang megabintang mengungkapkan bahwa kemenangan tim jauh lebih penting baginya daripada rekor pribadi.
“Kehadiran publik dan kegembiraan merekalah yang membuat gairah saya tetap tinggi, terutama anak-anak,” ujar Ronaldo dikutip dari Goal. “Kami memiliki banyak penggemar dari segala usia yang mendukung kami, saya sangat senang mencetak gol dan membuat mereka senang. Gol memang bagus, tetapi yang terpenting adalah menang. Bagi saya, yang terpenting adalah kemenangan Al Nassr.”
“Tujuan pertama dan terakhir saya adalah menang.Gol datang setelah kerja sama tim dan fokus saya selalu pada mencetak gol dan menang. Jika tim menang, saya senang dan saya mendedikasikan kemenangan itu untuk para penggemar, klub, dan penggemar Ronaldo.”
BACA JUGA: Teco Beri Pesan untuk Pemainnya yang Ada di Timnas Indonesia
Sensasi Torino, Samuele Ricci, dilaporkan masuk dalam radar Manchester City. The Cityzens memang tengah mengalami…
Manchester United adalah salah satu dari beberapa klub yang mencari bek kiri papan atas musim…
Mikel Arteta memberikan pujian setinggi langit kepada Ruben Amorim, pelatih baru Manchester United. Bos Arsenal…
Legenda Manchester City, Sergio Aguero, memberikan pujian setinggi langit kepada bintang muda Manchester United, Alejandro…
Bintang Real Madrid, Jude Bellingham, kembali menorehkan prestasi gemilang. Pemain berusia 21 tahun ini dinobatkan…
Timnas Wanita Indonesia berhasil menundukkan perlawanan Malaysia di matchday kedua Grup B Piala AFF Wanita 2024,…