Football

Gagal Bela Malaysia, Mats Deijl: Terlalu Diheboh-Hebohkan

Pemain Go Ahead Eagles, Mats Deijl, mengaku terkejut dengan respons banyak orang yang membahas soal kegagalannya memperkuat tim nasional Malaysia.

Deijl batal membela Harimau Malaya setelah naturalisasi sang pemain ditolak oleh FIFA lantaran hanya nenek moyangnya yang lahir di Indonesia, bukan miniman kakek atau neneknya.

BACA JUGA: Persib Bandung Diliburkan Sebelum Laga Menghadapi Persebaya

Kabar tersebut ramai dibicarakan di media sosial akhir-akhir ini. Dan banyak netizen Malaysia dan Indonesia yang saling berbalas komentar usai pemain berusia 27 tahun itu batal memperkuat Harimau Malaya. Bahkan, media-media di Belanda juga memberitakan kabar tersebut.

Menanggapi kehebohan yang terjadi, Deijl mengaku terkejut dan merasa bahwa itu sudah berlebihan.

“Semuanya menjadi sedikit dibesar-besarkan,” ucap Deijl kepada ESPN. “Ini bukan seperti cerita dongeng yang hancur bagi saya. Tidak seburuk itu. Saya juga baru saja mengetahui belakangan ini bahwa Malaysian bisa menjadi pilihan saya. Pertama kali saya didekati oleh banyak akun di media sosial.”

“Kemudian saya dihubungi oleh Federasi Malaysia (FAM) dan saya kemudian mengirimkan silsilah keluarga saya. Bagi saya itu tampak luar biasa. Memperkuat Malaysia bisa saja sangat menyenangkan, tapi sayangnya itu tidak terjadi.”

BACA JUGA: Arema FC Tingkatkan Fisik di Jeda Kompetisi Liga 1 2024/25

 

 

 

Mansion Sports News

42042

Recent Posts

Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Berjalan Ketat, Indonesia Harus Akui Keunggulan Korea Selatan

Timnas Basket Indonesia gagal mendulang hasil manis, setelah dibungkam tuan rumah Korea Selatan dalam matchday ketiga Grup A…

12 jam ago

Ruben Amorim Dapat Julukan Di Manchester United: Jose Mourinho 2.0

Era baru telah dimulai di Manchester United, dengan Ruben Amorim secara resmi memulai tugasnya sebagai…

14 jam ago

Dikaitkan Ke Southampton, Real Madrid Tak Tertarik Lepas Endrick

Nama Endrick sempat menjadi perbincangan hangat di dunia sepak bola saat ia resmi bergabung dengan…

14 jam ago

Hasil Liga 1: Sikat Madura United, Arema FC Merangkak Ke Papan Atas

Arema FC berhasil meraih kemenangan ketika bertandang ke Madura United pada pekan ke-11 Liga 1…

14 jam ago

Hasil Liga 1: Malut United Libas Persis Solo Tiga Gol Tanpa Balas

Malut United sukses meraih kemenangan ketika menghadapi Persis Solo pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25,…

14 jam ago

Libas Myanmar, Timnas Indonesia Rengkuh Juara Tiga Piala AFF Futsal Putri 2024

Timnas Futsal Putri Indonesia kembali mengharumkan nama bangsa. Dalam laga perebutan tempat ketiga Piala AFF…

14 jam ago