Timnas Indonesia sukses meraih kemenangan perdana di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Menghadapi Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Skuad Garuda menang dua gol tanpa balas, Selasa (19/11) malam WIB.
Marselino Ferdinan menjadi bintang di pertandingan ini, dengan ia memborong dua gol kemenangan Tim Merah Putih. Ia mencetak gol masing-masing di menit ke-32 dan 57.
Tambahan tiga poin ini membuat Tim Merah Putih naik ke peringkat ketiga klasemen Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Saat ini, tim asuhan Shin Tae-yong mengoleksi enam poin dari enam pertandingan.
Sementara itu, Arab Saudi turun ke urutan keempat klasemen dengan perolehan poin yang sama dengan Skuad Garuda, dengan Green Falcon kalah secara head-to-head.
Timnas Indonesia: Paes; Walsh, Ridho, Idzes, Hubner, Verdonk; Jenner, Haye, Ferdinan; Oratmangoen, Struick
Arab Saudi: Al-Kassar; Abdulhamid, Tmbakti, Al Bulaihi, Al-Shahrani; Al-Ghamdi; Al-Qahtani, Kanno, Al Dawsari, Al-Sahafi; Al-Buraikan
BACA JUGA: Starting XI Timnas Indonesia Vs Arab Saudi: Kevin Diks Absen, Eliano Reijnders Kembali Masuk Skuad
Surat kabar Tuttosport mengklaim bahwa Juventus tertarik pada bek AC Milan, Fikayo Tomori Juve tengah…
PSM Makassar berhasil mengamankan poin penuh, usai membungkam perlawanan Barito Putera dengan skor ketat 3-2,…
PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar Workshop Club Licensing Cycle 2024/25 yang digelar di Artotel…
Persib Bandung mencatat rekor tak terkalahkan di Liga 1 selama 18 pertandingan beruntun sejak musim…
Madura United mengalami hasil minor selama enam laga beruntun di Liga 1 2024/25, terhitung sejak…
Menukangi satu klub untuk rentang waktu lama pada era Liga 1 bukan sesuatu yang mustahil.…