Nama Nico Williams kembali menjadi perbincangan hangat di bursa transfer. Winger cepat milik Athletic Bilbao ini terus dikaitkan dengan kepindahan ke klub yang lebih besar setelah menolak pinangan Barcelona pada awal musim ini.
Jika sebelumnya hanya Barcelona yang gencar mengejar tanda tangan Williams, kini sejumlah klub top Eropa lainnya mulai menunjukkan minat. Beberapa klub Liga Primer Inggris telah memasukkan nama Williams dalam daftar belanja mereka.
Bahkan, raksasa Prancis, Paris Saint-Germain, juga dikabarkan tertarik untuk mengamankan jasa pemain berusia 22 tahun ini.
BACA JUGA: Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Filipina: Marselino Ferdinan Kembali
Yang terbaru, menurut laporan Florian Plettenburg, Bayern Munich ikut memantau perkembangan situasi transfer pemain internasional Spanyol tersebut. Klub raksasa Jerman tersebut tengah mencari amunisi baru di lini depan untuk memperkuat skuad mereka.
Dengan beberapa pemain sayap yang berpotensi hengkang pada musim panas mendatang, Bayern melihat bintang Bilbao itu sebagai opsi yang menarik.
Athletic Bilbao sendiri sebenarnya enggan melepas Williams. Namun, jika ada klub yang bersedia mengaktifkan klausul pelepasan yang kabarnya mencapai €58 juta, maka Los Leones tak bisa berbuat banyak.
Kehadiran klausul pelepasan ini membuat situasi transfer Williams menjadi semakin menarik. Klub-klub yang berminat pada Williams tentu harus mempersiapkan dana yang cukup besar untuk bisa memboyongnya dari San Mames.
Kepala tim Ferrari Frederic Vasseur mengatakan dia "tidak khawatir" tentang perjuangan Lewis Hamilton di musim…
Pelatih fisik Persib Bandung, Miro Petric punya tradisi sederhana dalam merayakan Natal bersama keluarga. Tradisi…
Persib Bandung mendapatkan dua kekuatan tambahan untuk lawatannya di pekan ke-16 Liga 1 2024/25 ke…
Valtteri Bottas dipastikan akan kembali ke Mercedes sebagai pembalap cadangan mereka untuk Formula 1 musim…
Pembalap Prancis Isack Hadjar telah dipromosikan ke tim kedua Red Bull yang akan membalap bersama…
Manchester United sudah menentukan bahwa bintang Atalanta Ederson akan menjadi tambahan lini tengah yang ideal.…