Paulo Meneses membeberkan alasan di balik keputusannya untuk menerima tawaran dari Madura United. Menurutnya, Laskar Sape Kerrap memiliki sejarah yang mengesankan.
Meskipun baru didirikan pada tahun 2016, Madura United langsung menjadi sorotan di kancah sepakbola nasional. Sejak awal kemunculannya, mereka secara konsisten mampu bersaing di papan atas klasemen.
Puncak prestasi Madura United terjadi ketika mereka berhasil mencapai final Championship Series musim lalu. Namun, Madura United kalah agregat 6-1 dari Persib Bandung.
Menanggapi hal tersebut, Meneses justru melihatnya sebagai sebuah tonggak penting bagi klub. Ia berambisi untuk bisa membawa Laskar Sape Kerrap untuk naik ke level yang lebih tinggi.
“Menurut saya, Madura United adalah klub yang bersejarah dan besar. Musim lalu kalian mencapai final kompetisi, dan itu merupakan pencapaian yang sangat baik,” ucap Meneses.
“Bermain di AFC Challenge Cup sangat menarik bagi kami. Ini memberi kami motivasi lebih karena tidak hanya bersaing di liga domestik, tetapi juga menghadapi tim-tim dari negara lain di Asia,” ujarnya.
Sementara itu, diketahui kalau manajemen Madura United telah menetapkan target bagi Meneses, yakni meraih kemenangan pada laga debutnya melawan PSM Makassar, Jumat (18/10) malam WIB.
“Prioritas utama kami adalah memenangkan pertandingan pertama. Dalam tujuh laga beruntun sebelumnya, kami belum meraih kemenangan. Itu menjadi target utama kami, dan kami perlu membangun mentalitas juara di sini,” imbuhnya.
PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…
Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…
Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…
Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…
Bagaimana cara memaksimalkan Kylian Mbappe dan Vinicius Junior secara bersamaan? Pertanyaan ini sudah muncul musim…
Selama beberapa bulan terakhir, masa depan Pep Guardiola sebagai pelatih kepala Manchester City telah menimbulkan…