Football

Fulham Tawar Scott McTominay, Bakal Dilepas?

Manchester United telah menerima tawaran kedua dari Fulham, yang diketahui sebesar £20 juta, untuk gelandang Scott McTominay.

United diperkirakan akan menolak tawaran tersebut meski masa depan sang pemain tidak pasti.

Sebelumnya juga West Ham mencoba mengontraknya musim panas lalu.

Berbicara dalam tur pramusim klub di Amerika Serikat, manajer United Erik ten Hag mengatakan dia “senang” memiliki McTominay dalam skuadnya.

Akan tetapi tidak mengatakan pemain timnas Skotlandia itu akan tetap berada di klub.

MU tengah berupaya mengumpulkan dana untuk membeli pemain baru.

Apalagi cederanya bek Leny Yoro, yang diperkirakan absen tiga bulan. Ditambah penyerang Rasmus Hojlund memperburuk masalah tersebut.

BACA JUGA: Olimpiade Paris 2024: Joe Aditya & Azzahra Permatahani Gagal Ke Semi-Final Renang

McTominay memasuki tahun-tahun puncak kariernya dan ingin menjadi pemain reguler di tim utama.

Dia tampil sebanyak 32 kali di Liga Primer untuk United musim lalu, 14 di antaranya sebagai pemain pengganti, meskipun ia menjadi starter dalam kemenangan final Piala FA atas Manchester City di Wembley.

McTominay tampil sebagai pemain nomor 10 dalam kemenangan pramusim 3-2 hari Rabu atas Real Betis di San Diego.

Akan tetapi, dengan Bruno Fernandes yang masih belum bergabung dengan kelompok utama untuk latihan setelah perjuangannya di Euro 2024, Mason Mount yang berharap untuk tetap fit, dan Casemiro yang masih berada di klub ketika banyak yang mengira ia akan pindah ke Liga Pro Saudi pada musim panas, ada kemungkinan kesepakatan akhirnya dapat dilakukan untuk pemain Skotlandia itu.

Ketika ditanya tentang masa depan sang pemain, Ten Hag berbicara tentang betapa terkesannya dia dengan mantan pemain akademi United tersebut.

“Saya sangat senang dengan penampilan Scott dan sangat senang memilikinya di skuad saya,” kata pelatih asal Belanda itu.

“Scott punya pengaruh besar pada performa tim dengan semangatnya dan bermain di posisi penyerang, dia sangat penting.”

Rinaldy Azka

42039

Recent Posts

Persija Vs PSIS Tanpa Jakmania, Carlos Pena: Kemenangan Sangat Penting

Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…

3 minggu ago

Alessandro Costacurta: AC Milan Tak Perlu Jual Pemain, Tapi…

Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…

4 minggu ago

Terlalu ‘Hati-Hati’, Fabio Capello Kritik Pedas Juventus Asuhan Thiago Motta

Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…

4 minggu ago

Lautaro Martinez Terancam Sanksi: Dugaan Penistaan Agama Usai Derbi Italia!

Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…

4 minggu ago

Julian Alvarez Tidak Kecewa Tinggalkan Manchester City & Gabung Atletico Madrid

Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…

4 minggu ago

Barcelona Ditahan Atletico Madrid: Pertahanan Rawan, Flick Dikritik Legenda!

Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…

4 minggu ago