Football

Gelandang Real Madrid Toni Kroos Sampaikan Salam Perpisahan di Santiago Bernabeu

Raksasa La Liga Real Madrid membuat laga perpisahan kepada gelandang Toni Kroos, yang melakoni laga terakhirnya di Santiago Bernabeu, saat menjamu Real Betis, Minggu (26/5) dini hari WIB.

Dalam laga yang berakhir imbang 0-0 itu, Kroos didapat sebagai kapten tim, dan mendapat Guard of Honour dari kedua tim saat memasuki lapangan, serta menerima penghormatan emosional dari para suporter.

“Tidak mudah untuk berbicara, tapi saya hanya bisa mengucapkan terima kasih. Kepada seluruh madridisme, kepada klub, kepada rekan-rekan setim saya dan kepada stadion, saya selalu merasa di rumah. Saya tidak bisa meminta lebih. Sudah 10 tahun yang tak terlupakan,” kata Kroos  berbicara kepada Realmadrid TV .

“Anda datang dengan perasaan yang berbeda ketika Anda tahu ini adalah pertandingan terakhir. Namun saya mengatakan pada diri saya sendiri bahwa saya ingin menikmati diri saya sendiri dan saya telah melakukannya dalam 85 menit ini, seperti yang selalu saya lakukan ketika bermain di sini. Ini sangat istimewa,” ungkapnya.

Gelandang asal Jerman itu mengaku merasa nyaman selama berseragam Los Blancos, sejak pertama kali mendarat dari Bayern Munich pada 2014.

Sebagai persembahan terakhir, pemain 34 tahun itu akan berupaya untuk mendapatkan trofi Liga Champions yang ke-15 untuk Madrid, dalam laga final melawan Borussia Dortmund di Wembley, Minggu (2/6) mendatang.

“Ini adalah tim yang spesial, saya selalu mengatakan ini adalah tim yang bagus. Semua orang telah memberi saya rasa hormat yang pantas saya dapatkan. Ini bukan hanya sekelompok pemain bagus, mereka adalah orang-orang yang sangat baik. Saya selalu merasa sangat nyaman di tim ini,”

“Saya ingin menjadikannya resmi sebelum pertandingan ini sehingga, lusa, kita bisa melupakannya. Cara terbaik untuk pergi adalah dengan memenangkan gelar,” tandasnya.

rizkaart

42041

Recent Posts

Chico Aura Mundur dari Malaysia Open 2024, Fokus ke Indonesia Masters

Kejutan datang dari skuad bulu tangkis Indonesia menjelang Malaysia Open 2024. Chico Aura Dwi Wardoyo…

2 jam ago

Legenda AC Milan Alessandro Nesta RESMI Dipecat Monza

Klub promosi Serie A, AC Monza, secara resmi memutuskan untuk memecat pelatih mereka, Alessandro Nesta.…

2 jam ago

Hansi Flick Lega, Ronald Araujo Segera Beraksi Untuk Barcelona

Kembalinya Ronald Araujo ke lapangan hijau setelah absen panjang akibat cedera menjadi angin segar bagi…

3 jam ago

Atletico Madrid Bungkam Barcelona, Luis Suarez Beri ‘Hadiah’ Buat Los Rojiblancos

Luis Suarez, penyerang Uruguay yang pernah menorehkan sejarah bersama Barcelona dan Atletico Madrid, kembali menunjukkan…

3 jam ago

Klasemen Akhir Fase Grup Piala AFF 2024: Thailand, Singapura, Vietnam & Filipina Lolos Ke Semi-Final

Fase grup Piala AFF 2024 (ASEAN Championship) telah rampung. Sejumlah hasil mengejutkan terjadi di babak…

4 jam ago

Menjual Scott McTominay Jadi Kesalahan Besar Buat Manchester United

Legenda Manchester United, Jaap Stam, mengungkapkan penyesalannya atas keputusan klub menjual Scott McTominay ke Napoli…

4 jam ago