Football

Hasil Liga 1 – Dibekuk Malut United, Persebaya Lupa Cara Menang

Persebaya Surabaya takluk 0-2 dari Malut United pada pekan ke-19 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Jumat (17/1/2025).

Memasuki menit ketiga pertandingan, Persebaya mendapat penalti usai Toni Firmansyah dilanggar Safrudin Tahar.

Bruno Moreira yang menjadi eksekutor justru gagal menjalankan tugasnya dengan baik, sepakan pemain asal Brasil membentur tiang.

Pada menit ke-11, Malut United melancarkan serangan balik dengan diakhiri tendangan Sony Norde yang mengarah ke tiang gawang Persebaya.

Peluang Persebaya pada menit ke-41 lewat tembakan Malik Risaldi usai menyambut umpan Mohammed Rashid di dalam kotak penalti mampu dihalau Wagner Augusto.

Dua menit berselang gilirang Malut United yang mengancam Persebaya, kali ini tembakan Ahmad Wadil diselamatkan mistar. Hingga turun minum skor masih 0-0.

Memasuki menit ke-73, Malut United membuka keunggulan 0-1 melalui sepakan Junior Brandao yang memanfaatkan kesalahan antisipasi Ardi Idrus.

Malut United menggandakan kedudukan 0-2 dari upaya Yalob Sayuri yang membentur kaki Ardi Idrus dan menjadi gol bunuh diri.

Skor 0-2 menjadi kemenangan bagi Malut United. Sementara hasil ini membuat Persebaya menelan tiga kekalahan secara beruntun.

Sebelumnya, di dua laga terakhirnya, Persebaya takluk dari Bali United (2-0) dan PSS Sleman (3-1).

Kini Persebaya yang mengoleksi 37 poin menempati posisi kedua klasemen. Malut United dengan torehan 25 poin berada di urutan ke-12.

BACA JUGA: Manchester City Perpanjang Kontrak Erling Haaland Selama 1 Dekade

Susunan pemain Persebaya vs Malut United:

Persebaya: Andhika Ramadhani: Ardi Idrus, Catur Pamungkas, Dime Dimov, Kadek Raditya, Slavko Damjanovic, Mohammed Rashid, Toni Firmansyah, Bruno Moreira, Dejan Tumbas, Malik Risaldi.

Pelatih: Paul Munster.

Malut United: Wagner Augusto: Jesus Maria Menese, Safrudin Tahar, Wahyu Praseyto, Yance Sayuri, Adriano Duarte, Manahati Lestuse, Wbeymar Angulo, Ahmad Wadil Aryadi, Jose Brandao, Sony Norde.

Pelatih: Imran Nahumarury.

BACA JUGA: Paul Scholes Semprot Etos Kerja Manchester United usai Bungkam Southampton, 1 Pemain Dikecualikan

Abdul

Recent Posts

Persija Vs PSIS Tanpa Jakmania, Carlos Pena: Kemenangan Sangat Penting

Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…

3 minggu ago

Alessandro Costacurta: AC Milan Tak Perlu Jual Pemain, Tapi…

Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…

3 minggu ago

Terlalu ‘Hati-Hati’, Fabio Capello Kritik Pedas Juventus Asuhan Thiago Motta

Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…

3 minggu ago

Lautaro Martinez Terancam Sanksi: Dugaan Penistaan Agama Usai Derbi Italia!

Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…

3 minggu ago

Julian Alvarez Tidak Kecewa Tinggalkan Manchester City & Gabung Atletico Madrid

Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…

3 minggu ago

Barcelona Ditahan Atletico Madrid: Pertahanan Rawan, Flick Dikritik Legenda!

Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…

3 minggu ago