Indonesia Football

Jadwal Lengkap Piala Presiden 2024

Piala Presiden 2024 akan segera dimulai pada Jumat, 19 Juli 2024, dengan pertandingan pembuka antara Persib Bandung melawan PSM Makassar. Menurut Ketua PSSI, Erick Thohir, pertandingan Piala Presiden tahun ini tidak mengizinkan kehadiran fans tim tamu di stadion, sehingga hanya fans tim tuan rumah yang dapat menyaksikan pertandingan langsung.

“Jadi saya mohon pengertian suporter supaya jangan sampai kita dianggap transformasi topeng oleh FIFA. Pembangunan sepak bola ini lahir karena peristiwa Kanjuruhan yang dipimpin langsung oleh Presiden, dijamin Presiden,” kata Erick Thohir.

Turnamen ini diikuti oleh delapan tim yang dibagi menjadi dua grup. Grup A akan menjadi sorotan dengan kehadiran Persib Bandung dan Borneo FC, dua tim teratas dari klasemen reguler BRI Liga 1 musim 2023/2024.

BACA JUGA: Jerman Gagal Di Euro 2024, Thomas Muller Umumkan Pensiun Internasional

Pembagian Grup Piala Presiden 2024

Grup A:

  • Borneo FC
  • Persib Bandung
  • Persis Solo
  • PSM Makassar

Grup B:

  • Arema FC
  • Bali United
  • Madura United
  • Persija Jakarta

Jadwal Pertandingan

Jumat, 19 Juli 2024

  • 15.30 WIB: Persib Bandung vs PSM Makassar
  • 19.30 WIB: Persis Solo vs Borneo FC

Minggu, 21 Juli 2024

  • 15.30 WIB: Bali United vs Arema FC
  • 19.30 WIB: Persija Jakarta vs Madura United

Senin, 22 Juli 2024

  • 15.30 WIB: PSM Makassar vs Persis Solo
  • 19.30 WIB: Persib Bandung vs Borneo FC

Rabu, 24 Juli 2024

  • 15.30 WIB: Bali United FC vs Madura United
  • 19.30 WIB: Arema FC vs Persija Jakarta

Kamis, 25 Juli 2024

  • 15.30 WIB: Borneo FC vs PSM Makassar
  • 19.30 WIB: Persib Bandung vs Persis Solo

Jumat, 26 Juli 2024

  • 15.30 WIB: Madura United vs Arema FC
  • 19.30 WIB: Bali United vs Persija Jakarta

Jadwal Semifinal

Selasa, 30 Juli 2024

  • 19.30 WIB: Juara Grup A vs Runner-up Grup B (Stadion Manahan)

Rabu, 31 Juli 2024

  • 19.30 WIB: Juara Grup B vs Runner-up Grup A (Stadion Manahan)

Pertandingan Peringkat Ketiga

Sabtu, 3 Agustus 2024

  • 19.30 WIB: Kalah Semifinal 1 vs Kalah Semifinal 2 (Stadion Manahan)

Pertandingan Final

Minggu, 4 Agustus 2024

  • 19.30 WIB: Menang Semifinal 1 vs Menang Semifinal 2 (Stadion Manahan)
Muhammad Gemilang

42040

Recent Posts

Tahan Imbang Manchester City, Simone Inzaghi: Inter Milan Tampil Solid!

Simone Inzaghi menguraikan apa yang masih perlu diperbaiki dan ditingkatkan oleh Inter Milan setelah bermain…

2 jam ago

Marc Marquez Kembali Menang Di MotoGP 2024: Target Podium & 4 Besar Untuk Sisa Musim

Marc Marquez, pembalap Gresini Racing, telah mencatatkan kemenangan di MotoGP 2024. Kemenangan tersebut mengakhiri puasa…

3 jam ago

Anthony Martial Merapat Ke AEK Athens, Langsung Ukir Rekor GILA!

Anthony Martial resmi bergabung dengan AEK Athens setelah kontraknya dengan Manchester United berakhir pada Juni…

3 jam ago

Kesempatan Kembali! Wes Brown Dukung Cristiano Ronaldo Balik Ke Manchester United

Mantan bek Manchester United, Wes Brown, mendukung kemungkinan kembalinya Cristiano Ronaldo ke skuad Setan Merah.…

3 jam ago

Manchester City Ditahan Imbang Inter Milan, Pep Guardiola Puji Pertahanan Solid Lawan

Manchester City harus puas berbagi poin dengan Inter Milan pada matchday pertama Liga Champions, Kamis (19/9)…

3 jam ago

Maarten Paes Kebobolan Dari Tengah Lapangan, FC Dallas Tumbang Di Tangan Real Salt Lake

FC Dallas kalah tipis 2-3 dari Real Salt Lake di Stadion America First Field pada…

3 jam ago