Satoru Mochizuki Ungkap Resep Timnas Putri Indonesia Juara AFF Women Cup 2024

Abdul

December 06, 2024 ยท 1 min read

Satoru Mochizuki Ungkap Resep Timnas Putri Indonesia Juara AFF Women Cup 2024
Football | December 06, 2024
Timnas putri Indonesia juara AFF Women Cup 2024

Pelatih Satoru Mochizuki mengungkapkan resep timnas putri Indonesia yang sukses menyabet gelar juara Women Cup 2024 usai menaklukkan Kamboja pada partai final.

Skor akhir 1-3 menjadi kemenangan timnas putri Indonesia atas Kamboja di National Stadium KM16, Laos, Kamis (5/12/2024) malam.

Gol timnas putri Indonesia diciptakan oleh Reva Octaviani (19′, 58′) dan Sydney Hopper (35′).

Sementara Gol balasan Kamboja dicetak Hok Saody (32′).

Diakui Satoru Mochizuki, anak asuhnya sempat kewalahan menghadapi kecepatan Kamboja.

Beruntung timnas putri Indonesia bisa keluar dalam tekanan dan membalikkan keadaan.

BACA JUGA: Daftar Penghargaan AFF Women Cup 2024 – Selain Juara, Timnas Putri Indonesia Borong 2 Gelar Individu

“Itu adalah pertandingan yang sangat sulit sejak awal, itulah kecepatan Kamboja,” ucap pelatih asal Jepang itu.

“Saya harap kami bisa memenangkan pertandingan dengan lawan yang kuat pada akhirnya,” sambung Satoru Mochizuki.

Harap Mochizuki, skuad Garuda Pertiwi tidak cepat berpuas diri.

“Semua pemain membuat kami sangat bagus dalam hal kekuatan,” ujar pelatih berusia 60 tahun itu.

“Dan kami bisa memenangkan pertandingan,” tutupnya.

BACA JUGA: Timnas Putri Indonesia Juara AFF Women Cup 2024