Ingin Jaga Rekor Unbeaten, Persib Bandung Tetap Waspadai Persik Kediri

Rinaldy Azka

October 28, 2024 · 3 min read

Ingin Jaga Rekor Unbeaten, Persib Bandung Tetap Waspadai Persik Kediri
Football | October 28, 2024

Persib Bandung coba melanjutkan tren positif unbeaten atau tak terkalahkan di Liga 1 2024/25 menghadapi tuan rumah Persik Kediri. Laga akan dihelat di Stadion Brawijaya, Kediri, Senin (28/10) malam dalam pekan ke-9.

Walau dalam kelelahan setelah tampil di kancah Asia di AFC Champions League Two, Persib menyongsong pertandingan tersebut dengan optimistis. Pelatih Persib Bojan Hodak lebih memanfaatkan waktu empat hari ke belakang dengan latihan ringan dan recovery.

“Kami empat hari lalu baru bermain di AFC, menatap pertandingan ini kami tidak punya cukup waktu dalam persiapan. Kami butuh istirahat yang lebih, melalui perjalanan cukup jauh juga, jadi persiapan sebenarnya lebih fokus pada recovery dan istirahat,” papar Hodak.

Dalam merawat rekor tak terkalahkannya, Hodak jelas sangat berhati-hati kepada perlawanan Persik yang disebutnya sebagai tim pekerja keras. Ia memprediksi laga akan berlangsung sulit untuk kedua tim, terlebih misi Macan Putih yang ingin memberikan kekalahan pertama bagi Maung Bandung.

“Persik Kediri adalah tim yang bagus, adalah tim pekerja keras dan sulit dikalahkan. Mereka ada di posisi yang bagus di klasemen, jadi kami memprediksi pertandingan ini menjadi sulit. Kami berharap bisa mendapatkan hasil yang positif,” harap Hodak.

Musim lalu Persib memenangkan duel melawan Persik di Brawijaya. Hodak berharap tren tersebut berlanjut. “Saya harap itu bisa berlanjut,” tambahnya.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Mansion Sports News (@msportsnews.id)