Football

‘Ini Penyelamatan Terbaik!’ – Bos Arsenal Mikel Arteta Puji Penampilan Gemilang David Raya

Manajer Arsenal Mikel Arteta mengutarakan kekagumannya terhadap performa gemilang kiper David Raya, saat bermain imbang 0-0 melawan Atalanta di laga pembuka Liga Champions, Jumat (20/9) dini hari WIB.

Dalam laga yang digelar di Gewiss Stadium tersebut, La Dea mendapat hadiah penalti di awal babak kedua, setelah Thomas Partey melanggar Ederson di kotak terlarang. 

Namun eksekusi Mateo Retegui berhasil dimentahkan Raya, dan dengan refleks luar biasa, bola rebound sundulan Retegui juga sukses dimentahkan Raya.

Menurut Arteta, penyelamatan ganda yang dilakukan Raya mungkin menjadi salah satu penyelamatan terbaik yang pernah disaksikannya selama berkarier di dunia sepak bola.

Apa Yang Dikatakan

“Kami mulai kehilangan setiap bola, bola-bola yang sangat sederhana, dan kami kehilangan kendali permainan. Kami sama sekali tidak kesulitan bertahan, tetapi dalam satu aksi kami kebobolan penalti dan kami membutuhkan dua penyelamatan terbaik yang pernah saya lihat dalam karier saya dari David untuk tetap bertahan dalam permainan,”

“Pekerjaan dengan pelatih kiper, Inaki, dia tahu [arah mana yang harus diambil] dan mereka melakukan pekerjaan itu dengan baik dan eksekusi yang pertama sungguh luar biasa. Tetapi yang kedua, saya pikir bolanya masuk sehingga sangat mirip dengan yang terjadi di (Aston) Villa,”

“Kami merekrutnya saat ia sudah luar biasa, tetapi kemudian Anda harus melakukannya di level ini dan terutama dalam konteks saat ia masuk, itu sama sekali tidak mudah, tetapi ia menunjukkan siapa dirinya dan perannya sebagai pemimpin dalam tim. Itu sangat penting.”

rizkaart

42041

Recent Posts

Lulinha Sayangkan Kekalahan Madura United atas Persija

Kapten Madura United Lulinha memandang, timnya telah bermain baik, mengontrol pertandingan, serta menciptakan banyak peluang.…

25 menit ago

Rizky Ridho Persembahkan Kemenangan untuk The Jakmania

Bek sekaligus kapten Persija Jakarta, Rizky Ridho, bersyukur ia dan kolega mampu melewati pekan ke-10…

56 menit ago

Persija Jakarta Jaga Tren Kemenangan di Liga 1 2024/25

Persija Jakarta sukses melanjutkan tren positif di pekan ke-10 Liga 1 2024/2025. Macan Kemayoran menang…

1 jam ago

Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Beruntung

Persib Bandung meraih kemenangan pertama di AFC Champions League Two 2024/2025 dengan menundukkan Lion City…

2 jam ago

Persib Bandung Raih Kemenangan Pertama di Pentas Asia

Persib Bandung meraih kemenangan dramatis 3-2 atas Lion City Sailors pada pertandingan keempat Grup F…

2 jam ago

Pelatih Inter Simone Inzaghi Bangga Rotasi Berjalan Lancar dan Ukir Kemenangan

Kemenangan tipis 1-0 atas Arsenal, dalam lanjutan Liga Champions, Kamis (7/11) dini hari WIB, membuat…

3 jam ago