Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo meyakini PSSI dan tim nasional Indonesia sudah melakukan persiapan maksimal, untuk duel melawan Filipina dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran kedua.
Dalam laga terakhir Grup F yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Selasa (11/6) malam WIB itu, Menpora percaya skuad asuhan Shin Tae-yong akan berupaya memberikan yang terbaik, untuk bisa lanjut ke putaran ketiga kualifikasi.
“Jadi saya rasa PSSI dan timnas sudah maksimal untuk melakukan persiapan,” kata Dito dikutip dari Antara.
Ditambah lagi, skuad Garuda mendapat amunisi baru dengan bergabungnya pemain bertahan yang baru dinaturalisasi, Calvin Verdonk. Pemain berusia 27 tahun itu berkarir di Eredivisie bersama klub NEC Nijmegen.
“Semoga dengan debut Calvin bisa menambah semangat dan kemenangan untuk Indonesia,” ujar menteri termuda dalam Kabinet Indonesia Maju itu.
Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…
Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…
Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…
Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…
Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…
Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…