Juventus Luncurkan Tawaran Resmi Kepada Manchester United untuk Jadon Sancho

rizkaart

August 29, 2024 · 1 min read

Juventus Luncurkan Tawaran Resmi Kepada Manchester United untuk Jadon Sancho
Football | August 29, 2024
Jika transfer itu terlaksana, Jadon Sancho akan menjadi rekrutan kesembilan Juventus.

Raksasa Serie A Juventus dikabarkan telah mengirimkan proposal resmi pertama mereka, untuk merekrut pemain sayap Manchester United yang kurang diminati, Jadon Sancho, menurut sejumah laporan di Italia.

Meskipun Bianconeri sudah merekarut banyak pemain musim panas ini, namun sepertinya mereka masih berharap untuk merekrut satu pemain lagi sebelum penutupan bursa transfer.

Area yang menjadi fokus Juventus untuk diperkuat adalah di sektor sayap, meskipun baru saja mendatangkan Nico Gonzalez dari Fiorentina dan Francisco Conceicao dengan status pinjaman dari Porto.

Juventus Ajukan Tawaran

Menurut laporan dari Gianluca Di Marzio, Juve telah memberi tahu Setan Merah bahwa mereka bersedia membayar biaya sekitar €7 juta-€8 juta, untuk mengontrak Sancho dengan status pinjaman langsung untuk musim 2024/25.

BACA JUGA: Daftar 36 Klub Peserta, Pembagian Pot Undian, dan Jadwal Liga Champions 2024/25

Namun dengan nominal tersebut, Juve berharap United akan menanggung sebagian dari gaji Sancho yang terbilang besar. Mereka saat ini masih menunggu respon dari United, yang kemungkinan akan mereka terima pada hari Kamis.

Jika transfer itu terlaksana, Sancho akan menjadi rekrutan kesembilan Juve, setelah mendatangkan Conceicao dan Nico, ditambah Teun Koopmeiners (Atalanta), Pierre Kalulu (Milan), Juan Cabal (Verona), Khephren Thuram (Nice), Michele Di Gregorio (Monza), dan Douglas Luiz (Aston Villa).