Raksasa Serie A Juventus dikabarkan telah mengirimkan proposal resmi pertama mereka, untuk merekrut pemain sayap Manchester United yang kurang diminati, Jadon Sancho, menurut sejumah laporan di Italia.
Meskipun Bianconeri sudah merekarut banyak pemain musim panas ini, namun sepertinya mereka masih berharap untuk merekrut satu pemain lagi sebelum penutupan bursa transfer.
Area yang menjadi fokus Juventus untuk diperkuat adalah di sektor sayap, meskipun baru saja mendatangkan Nico Gonzalez dari Fiorentina dan Francisco Conceicao dengan status pinjaman dari Porto.
Menurut laporan dari Gianluca Di Marzio, Juve telah memberi tahu Setan Merah bahwa mereka bersedia membayar biaya sekitar €7 juta-€8 juta, untuk mengontrak Sancho dengan status pinjaman langsung untuk musim 2024/25.
BACA JUGA: Daftar 36 Klub Peserta, Pembagian Pot Undian, dan Jadwal Liga Champions 2024/25
Namun dengan nominal tersebut, Juve berharap United akan menanggung sebagian dari gaji Sancho yang terbilang besar. Mereka saat ini masih menunggu respon dari United, yang kemungkinan akan mereka terima pada hari Kamis.
Jika transfer itu terlaksana, Sancho akan menjadi rekrutan kesembilan Juve, setelah mendatangkan Conceicao dan Nico, ditambah Teun Koopmeiners (Atalanta), Pierre Kalulu (Milan), Juan Cabal (Verona), Khephren Thuram (Nice), Michele Di Gregorio (Monza), dan Douglas Luiz (Aston Villa).
Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…
Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…
PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…
Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…
Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…
Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…