Football

Kapten Portugal Cristiano Ronaldo Ingin Cetak 1.000 Gol Sebelum Pensiun

Megabintang sepak bola asal Portugal Cristiano Ronaldo mengutarakan ambisi besarnya untuk bisa mencetak 1.000 gol sebelum pensiun. Saat ini pemain Al Nassr itu hanya membutuhkan satu gol lagi untuk mencapai tonggak 900 gol di level klub dan internasional.

Dalam wawancara eksklusif dengan mantan pemain Manchester United, Rio Ferdinand, yang dirilis dalam kanal YouTube UR Cristiano, eks Real Madrid itu berbicara tentang motivasinya untuk terus mencetak gol dan menjaga performanya tetap tinggi meski telah berusia 39 tahun.

BACA JUGA: Daftar 36 Klub Peserta, Pembagian Pot Undian, dan Jadwal Liga Champions 2024/25

Selalu tampil kompetitif, Ronaldo menunjukkan apa yang membedakan gol-golnya yang ia cetak saat ini, dengan gol-gol para legenda, seperti Pele dan Alfredo Di Stefano, yang bermain di era ketika kamera belum begitu menonjol.

Apa Yang Dikatakan

“Saya ingin mencapai 1.000 gol,” kata Ronaldo seperti dikutip ESPN pada Kamis. Ia memperkirakan target tersebut bisa dicapai sekitar usia 41 tahun.

“Jika saya tidak mengalami cedera, ini yang paling penting bagi saya. Saya ingin itu. Bagi saya, pencapaian terbaik yang bisa saya raih dalam sepak bola adalah mencapai, pertama, 900 gol. Setelah itu, tantangan saya adalah mencapai 1.000 gol.”

“Semua gol yang saya cetak, semuanya ada rekamannya. Dengar, saya menghormati mereka semua [Pele dan Di Stefano]. Dan jika Anda menginginkan lebih banyak gol, saya juga bisa membawa mereka dari latihan,”

“Dan saya akan membuktikannya kepada orang-orang setelahnya. Mereka lebih suka pemain ini, atau ini yang terbaik. Saya tidak peduli tentang itu.”

AddThis Website Tools
rizkaart

42041

Recent Posts

Persija Vs PSIS Tanpa Jakmania, Carlos Pena: Kemenangan Sangat Penting

Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…

3 minggu ago

Alessandro Costacurta: AC Milan Tak Perlu Jual Pemain, Tapi…

Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…

4 minggu ago

Terlalu ‘Hati-Hati’, Fabio Capello Kritik Pedas Juventus Asuhan Thiago Motta

Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…

4 minggu ago

Lautaro Martinez Terancam Sanksi: Dugaan Penistaan Agama Usai Derbi Italia!

Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…

4 minggu ago

Julian Alvarez Tidak Kecewa Tinggalkan Manchester City & Gabung Atletico Madrid

Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…

4 minggu ago

Barcelona Ditahan Atletico Madrid: Pertahanan Rawan, Flick Dikritik Legenda!

Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…

4 minggu ago