Kata Bojan Hodak Usai Persib Bandung Ditahan Madura United

Pemuncak klasemen Persib Bandung harus tertahan pada laga pekan ke-24 Liga 1 2024/25 kala menjamu Madura United. Persib mengalami kebuntuan tak mampu mencetak gol ke gawang Madura United, skor kacamata (0-0) harus diterima di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (22/2).
Pelatih Persib Bojan Hodak mengungkapkan tak mudah mengalahkan Madura United yang tengah mengalami grafik permainan menanjak. Adalah tim yang punya perbedaan semenjak dilatih oleh Angel Alfredo Vera mencatat lima laga tak terkalahkan, berusaha lepas dari zona degradasi.
“Saya sudah katakan sebelum pertandingan bahwa ini akan menjadi laga yang sulit. Karena mereka adalah tim yang bagus dan tidak kalah di 4-5 pertandingan terakhir. Juga mereka bermain sangat bagus melawan Dewa United, salah satu tim terbaik di liga,” papar Hodak.
BACA JUGA: Jebolan EPA 2024/2025 akan Berguru ke Spanyol
Pelatih 53 tahun ini menilai lawannya melakukan strategi parkir bus, dan melakukan serangan balik berbahaya. Ada peluang yang bikin Hodak was-was namun penjaga gawang Kevin Mendoza, bisa mengamankan gawangnya dari kebobolan.
“Mereka parkir bus, menunggu untuk melakukan serangan balik dan kami sebenarnya punya beberapa peluang mencetak gol. Seharusnya bisa lebih baik. Tapi pertahanan mereka juga bagus,” sebut Hodak.
“Mereka ada 1-2 serangan balik dan Kevin melakukan penyelamatan yang bagus. Kami gagal meraih tiga poin, tapi satu poin juga hal penting karena kami masih punya jarak keunggulan delapan poin,” urainya.
Persib untuk sementara masih berada di puncak klasemen dengan keunggulan delapan poin dari Dewa United yang berada di peringkat kedua. “Setiap poin, setiap gol itu akan sangat penting,” tandasnya.
View this post on Instagram
Picks and Pick'em is here!
More teams, more wins. Join a public league and draft instantly.