Football

Kembalinya Milomir Seslija ke Pelukan Persis Solo

Teka-teki siapa pelatih yang akan memimpin Persis Solo di Liga 1 2024/25 akhirnya terjawab. Laskar Sambernyawa dipastikan kembali bekerja sama dengan pelatih asal Bosnia, Milomir Seslija untuk musim 2024/25.

Ini merupakan masa bakti kedua bagi pria yang akrab disapa Milo tersebut bersama Persis setelah sebelumnya menukangi tim kebanggaan warga Solo pada paruh kedua Liga 1 2023/24.

Menurut Milo, ia kembali datang ke Solo dengan perasaan dan antusias yang sama seperti saat kali pertama tiba.

“Saya merasakan hal yang sama seperti saat pertama bergabung bersama Persis. Tapi saat ini, saya lebih percaya diri dan memiliki tujuan yang pasti. Penting bagi kita untuk terus berjuang bersama dan jadi satu kesatuan,” kata Milo.

Dia menambahkan, pada momen seperti ini, menjadi sebuah kesatuan adalah hal yang amat penting.

BACA JUGA: Target Beckham Putra Bersama Persib Bandung di Musim Depan

“Saya ingin membawa semua orang dan suporter untuk semakin mendekatkan diri berjuang bersama. Kita harus fokus tentang hal-hal yang bisa membuat semua jadi bersatu, bukan memisahkan,” ucap mantan pelatih Arema FC ini.

Persis sendiri mengapresiasi komitmen Milo untuk melanjutkan perjuangan bersama Laskar Sambernyawa, dan memprioritaskan Kota Bengawan untuk kelanjutan kariernya musim ini.

Pria kelahiran Sarajevo ini kali pertama bergabung bersama Persis pada awal 2024 untuk mengarungi 12 laga tersisa di musim 2023/24.

Bersama Milo, Persis mencatatkan 8 kemenangan, 1 kali seri dan 3 kekalahan.

Tim yang berkandang di Stadion Manahan Solo ini akhirnya finis di peringkat ke-7 dengan torehan 50 poin hasil 14 kali menang, 8 kali imbang dan 12 kali kalah.

Rinaldy Azka

42039

Recent Posts

Persija Vs PSIS Tanpa Jakmania, Carlos Pena: Kemenangan Sangat Penting

Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…

3 minggu ago

Alessandro Costacurta: AC Milan Tak Perlu Jual Pemain, Tapi…

Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…

3 minggu ago

Terlalu ‘Hati-Hati’, Fabio Capello Kritik Pedas Juventus Asuhan Thiago Motta

Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…

3 minggu ago

Lautaro Martinez Terancam Sanksi: Dugaan Penistaan Agama Usai Derbi Italia!

Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…

3 minggu ago

Julian Alvarez Tidak Kecewa Tinggalkan Manchester City & Gabung Atletico Madrid

Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…

3 minggu ago

Barcelona Ditahan Atletico Madrid: Pertahanan Rawan, Flick Dikritik Legenda!

Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…

3 minggu ago