Raksasa Liga Primer Inggris Manchester City meraih kemenangan besar 4-0, saat berlaga di markas tim asal Slovakia, Slovan Bratislava, di laga pekan kedua Liga Champions, Rabu (2/10) WIB.
Dalam duel di Tehelné Pole tersebut, gol kemenangan The Citizens dipastikan oleh gol Ilkay Gundogan (8′), Phil Foden (15′), Erling Haaland (58′) dan James McAtee (75′)
Pelatih Pep Guardiola mengaku gembira dengan hasil ini, yang menjadi tiga poin pertama timnya di Liga Champions musim ini.
Hasl itu membuat mereka kini menempati posisi ke-10 klasemen, dengan empat poin dari dua laga. Sebelumnya, mereka ditahan imbang 0-0 oleh Inter Milan.
BACA JUGA: Memperingati Dua Tahun Tragedi Kanjuruhan
“Para pemainnya fantastis, kami bermain bagus, banyak peluang, dan tiga poin pertama di kompetisi ini,” kata Guardiola.
“Memenangkan pertandingan saja sudah cukup. Kami memperoleh kemenangan pertama untuk [naik] klasemen sedikit lebih tinggi dari sebelumnya, jadi itu bagus.”
Pep Sanjung McAtee
Pelatih asal Spanyol itu juga memberikan pujian untuk pemain muda James McAtee, jebolan akademi City berusia 21 tahun yang mencatatkan gol debutnya.
“Kami sangat senang dengannya, dia menggemaskan, dan semua pemain menyukainya. McAtee bergerak dengan sangat baik di ruang-ruang kecil, membuat gol yang fantastis, memiliki peluang lain, dan baginya akan menjadi dorongan yang bagus, kami ingin membuatnya merasa menjadi bagian dari grup itu,”
PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…
Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…
Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…
Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…
Bagaimana cara memaksimalkan Kylian Mbappe dan Vinicius Junior secara bersamaan? Pertanyaan ini sudah muncul musim…
Selama beberapa bulan terakhir, masa depan Pep Guardiola sebagai pelatih kepala Manchester City telah menimbulkan…