Real Madrid sukses keluar sebagai kampiun Piala Super Eropa 2024, setelah membungkam Atalanta dengan skor 2-0, di National Stadium Warsaw, Polandia, Kamis (15/8) dini hari WIB.
Real Madrid langsung berambisi mencetak gol secepat mungkin dengan mengurung pertahanan Atalanta. Namun tekanan Madrid belum ada yang membahayakan gawang Atalanta.
Peluang terbaik Madrid hadir pada penghujung babak pertama, ketika sepakan keras kaki kiri Rodrygo dari dalam kotak penalti masih membentur tiang. Skor 0-0 bertahan sampai jeda.
Selepas turun minum, Madrid mulai meningkatkan tempo permainan. Hasilnya pada menit ke-59, Madrid sukses memecah kebuntuan.
BACA JUGA: Cristiano Ronaldo Gemilang, Al Nassr Tantang Al Hilal di Final Piala Super Saudi 2024
Sebuah aksi individu Vinicius Junior yang menusuk ke kotak penalti, diakhiri umpan tarik ke mulut gawang yan dengan mudah disambar Federico Valverde. Skor 1-0.
Pada menit ke-68, Los Blancos menggandakkan keungggulan. Sebuah umpan Jude Bellingham disambar sepakan keras Kylian Mbappe yang berlari tanpa kawalan. Skor 2-0.
Tak ada gol tambahan yang tercipta. Real Madrid mengamankan kemenangan dan merebut trofi Piala Super Eropa 2024, yang menjadi trofi perdana mereka musim ini.
REAL MADRID XI: Courtois, Mendy, Rudiger, Militao, Carvajal (89′ Vazquez), Bellingham (89′ Ceballos), Tchouameni, Valverde, Vinicius (88′ Guler), Rodrygo (76′ Modric), Mbappe (83′ Brahim)
Pelatih: Carlo Ancelotti
ATALANTA XI: Musso, Kolasinac (71′ Bakker), Hien (90′ Palestra), Djimsiti, Ruggeri, Ederson, De Roon, Zappacosta (63′ Godfrey), Pasalic (90′ Manzoni), Lookman, De Ketelaere (63′ Retegui)
Pelatih: Gian Piero Gasperini
Kemenangan tipis 1-0 atas Arsenal, dalam lanjutan Liga Champions, Kamis (7/11) dini hari WIB, membuat…
Pelatih Inter Simone Inzaghi menunjukkan rasa bahagianya, selepas menyaksikan anak asuhnya menaklukkan perlawanan Arsenal dengan…
Pelatih kawakan Gian Piero Gasperini menuturkan Atalanta kini punya ‘ambisi’ di Liga Champions, setelah meraih…
Setelah Tottenham Hotspur, kini ada laporan Real Madrid juga mengincar gelandang asal Belanda Tijjani Reijnders,…
Pemain AC Milan Alessandro Florenzi sangat menikmati kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions, sehingga…
Para pemain Genoa menikmati kebersamaan dengan Mario Balotelli di sekitar tempat latihan, dan bek sayap…