Legenda Prancis Zinedine Zidane akhirnya buka suara terkait kepindahan Kylian Mbappe ke Real Madrid. Mbappe memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya di Paris Saint-Germain dan hijrah ke ibu kota Spanyol musim panas ini.
Pemain berusia 25 tahun itu sepakat dengan kontrak berdurasi lima tahun dan dilaporkan akan diperkenalkan ke publik Santiago Bernabeu usai Euro 2024.
Menurut Zidane, Mbappe memiliki segala kemampuan untuk menciptakan sejarah di Madrid. Ia yakin kalau sang pemain bisa memberikan kontribusi besar untuk Los Blancos.
“Mbappe sudah berada di Real Madrid. Dia akan membuat sejarah. Saya pikir dia akan mengejutkan semua orang,” ucap Zidane kepada Telefoot. “Pertama kali saya melihat Kylian Mbappe, saya berpikir: ‘Itu Pele’, dan orang-orang mengira saya gila waktu itu.”
BACA JUGA: Jelang Euro 2024, Spanyol Pesta Gol Ke Gawang Irlandia Utara
Tetapi, sebelum bermain dengan balutan jersey Madrid, mantan pemain AS Monaco tersebut akan lebih dulu memperkuat Prancis di Euro 2024.
Dia berambisi untuk bisa membantu negaranya untuk merengkuh trofi Euro pertama sejak tahun 2000. Di Euro 2024, Les Bleus tergabung di Grup D bersama Polandia, Belanda dan Austria.
Terdekat, Prancis akan melakoni laga uji coba terakhir mereka dengan menghadapi Kanada, Senin (10/6) dini hari WIB, sebelum bertolak ke Jerman.
BACA JUGA: Endrick Jadi Pahlawan Kemenangan Brasil Saat Libas Meksiko 3-2
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, meninjau kembali target realistis untuk timnas Indonesia pada Grup C…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjamin keselamatan suporter tim tamu saat away ke kandang timnas…
Calon pemain timnas Indonesia, Kevin Diks dijadwalkan diambil sumpah kewarganegaraan di Denmark, Jumat (8/11/2024) waktu…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah meninjau kesiapan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan,…
Beberapa media di Italia melaporkan bahwa Juventus lebih bersemangat dari sebelumnya untuk mengamankan kesepakatan dengan…
Pencetak gol terbanyak Inter Milan, Marcus Thuram mampir untuk mengobro dengan tim CBS Sports, usai…