Umur Hanyalah Angka! Luka Modric Teken Kontrak Baru Di Real Madrid
Masa depan Luka Modric akhirnya terungkap. Setelah banyak rumor yang mengatakan bahwa dia bakal meninggalkan Real Madrid musim panas ini, baru-baru ini diumumkan bahwa dia bertahan di ibu kota Spanyol.
Los Blancos mengumumkan kontrak baru pemain internasional Kroasia tersebut. Dia sepakat dengan kontrak baru berdurasi satu tahun, yang akan membuatnya bertahan hingga Juni tahun depan.
BACA JUGA: Ini Alasan Transfer Bek Bologna Ricardo Calafiori Ke Arsenal Tertunda
Pengumuman Kontrak Baru Modric
Dikutip dari situs resmi klub, pengumuman kontrak baru Modric berbunyi: “Real Madrid C. F. dan Luka Modrić telah sepakat untuk memperpanjang kontrak kapten kami, yang akan terikat dengan klub hingga 30 Juni 2025.”
“Modric tiba di Real Madrid pada tahun 2012, dan dalam 12 musim membela seragam kami, ia telah menjadi legenda Real Madrid dan sepakbola dunia.”
Pemain berusia 38 tahun itu tiba di Madrid pada 2012 lalu dari Tottenham Hotspur. Sejak saat itu, ia menjadi pemain andalan di lini tengah Los Blancos.
Secara total, ia bermain sebanyak 534 pertandingan di semua kompetisi dan mencetak 39 gol serta 86 assist. Sang veteran juga mempersembahkan total 25 gelar, termasuk enam trofi Liga Champions. Dia juga memenangkan penghargaan Ballon d’Or pada 2018.
Lihat postingan ini di Instagram
Picks and Pick'em is here!
More teams, more wins. Join a public league and draft instantly.