Jsgd
Kapten Inter Lautaro Martinez mengungkapkan bahwa gelar Serie A musim lalu adalah ‘emosi terbesar’ dalam kariernya di level klub, tetapi dirinya juga menegaskan Nerazzurri harus ‘menaikkan standar’ untuk memenangkan lebih banyak trofi.
Hal itu diucapkan Martinez saat melakukan wawancara eksklusif dengan La Gazzetta dello Sport.
Sementara itu Nerazzurri baru saja merilis film yang menceritakan musim 2023/24, yang berakhir dengan Scudetto bersejarah, yang ke-20 dalam sejarah klub.
Ketika itu, Nerazzurri secara matematis mengunci Scudetto pada 22 April 2024 dengan lima pertandingan tersisa, usai mengalahkan rival sekota mereka, AC Milan.
“Gelar ini adalah emosi terbesar dalam hidup saya, setidaknya di level klub. Tentu saja, Piala Dunia bersama Argentina adalah mimpi masa kecil yang menjadi kenyataan,” kata Lautaro.
“Saya akan selalu membawa bintang kedua ini bersama saya, dan hal yang sama berlaku untuk rekan satu tim saya. Itu adalah musim yang luar biasa dan menuntut, tetapi berkat kerja sama tim, kami membangun sesuatu yang luar biasa.”
“Begitu banyak hal terlintas di benak saya saat itu. Momen-momen yang menantang bersama rekan satu tim saya dan, pada saat yang sama, kepuasan karena berhasil mengatasinya. Kerja keras membuahkan hasil. Kami sangat bangga.”
“Gelar ini sangat penting bagi karier kami dan klub, tetapi kami tidak boleh berhenti. Kami harus berhasrat untuk berkembang setiap hari, secara individu dan sebagai sebuah kelompok. Tujuannya adalah untuk selalu meningkatkan standar,” pungkas Lautaro.
Nerazzurri telah meraih tujuh poin dalam tiga laga pembuka Serie A musim ini dan akan bertemu Monza, Senin (16/9) dini hari WIB, sebelum terjun di Liga Champions melawan Manchester City, Kamis (19/9) dini hari WIB.
Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…
Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…
PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…
Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…
Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…
Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…