PSS Sleman Kalah Lagi, Pemain Makin Terlecut

Rinaldy Azka

October 28, 2024 · 3 min read

PSS Sleman Kalah Lagi, Pemain Makin Terlecut
Football | October 28, 2024

Kekalahan PSS Sleman atas Persita di pekan kesembilan Liga 1 2024/25 menghadirkan kekecewaan bagi para penggawa skuat Super Elang Jawa. Namun demikian, gelandang PSS Sleman, Paulo Sitanggang tak mau larut dan bertekad untuk lebih baik lagi di laga-laga berikutnya.

Bermain dihadapan pendukungnya sendiri, PSS harus menelan kekalahan dengan skor 1-2 dari Persita di Stadion Manahan, Solo, Minggu (27/10). Pemain PSS, Ifan Nanda yang melakukan gol bunuh diri membuat Persita unggul saat laga baru berjalan dua menit.

Persita kemudian menambah gol lewat tendangan bebas spektakuler di menit ke-15 lewat Javlon Guseynov. Gol balasan PSS sendiri baru tercipta di menit ke-74 lewat sundulan mematikan Gustavo Tocantins.

Sebenarnya pada menit ke-62, PSS mendapatkan hadiah penalti dari wasit. Namun sayang eksekusi yang dilakukan oleh pemain asing Danilo gagal karena melambung tinggi.

BACA JUGA: Bali United Berhasil Menang Meyakinkan atas Persis Solo

“Saya pikir semua pasti kecewa. Saya dan teman-teman kecewa tak berhasil memetik poin. Ini akan jadi pelajaran untuk kita semua,” kata gelandang PSS, Paulo Sitanggang.

Sebenarnya, diakui mantan pemain timnas Indonesia U19 itu, PSS tidaklah bermain buruk dengan bukti mampu mengkreasikan banyak peluang emas.

“Kita punya banyak peluang, dari kanan-kiri juga depan gawang. Tapi inilah sepak bola. Hasil ini akan jadi introspeksi untuk kita semua. Semoga ini juga bisa jadi motivasi ke depannya untuk tim lebih baik lagi,” dia menegaskan.

Paulo Sitanggang sendiri dari 9 laga yang sudah dijalani PSS, sudah bermain di 8 pertandingan. Dia mencatat total 562 menit bermain dengan tercatat tampil 6 kali sebagai starter dan 2 dari bangku cadangan.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Mansion Sports News (@msportsnews.id)