Ramadhan Sananta tidak gentar dengan regulasi baru yang memungkinkan delapan pemain asing di Liga 1 musim depan. Penyerang Persis Solo ini justru merasa termotivasi untuk menghadapi tantangan tersebut.
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) berencana menambah kuota pemain asing dari sebelumnya 5+1 menjadi 6+2 mulai musim depan. Artinya, setiap tim dapat memiliki enam pemain asing bebas dan dua pemain asing asal Asia.
Namun, hanya maksimal lima pemain asing bebas dan satu pemain asing Asia yang bisa menjadi starter dalam pertandingan Liga 1 2024/2025.
BACA JUGA: Everton Tolak Tawaran Senilai £35 Juta untuk Jarrad Branthwaite dari Manchester United
Sebagai striker lokal, Ramadhan Sananta menunjukkan bahwa dirinya tidak terpengaruh oleh kehadiran pemain asing. Pemain berusia 21 tahun ini mencetak 11 gol dari 24 pertandingan untuk PSM Makassar pada musim 2022/2023.
Meski jumlah golnya menurun menjadi delapan dalam 23 penampilan setelah pindah ke Persis Solo, Penyerang Timnas Indonesia ini tetap menunjukkan ketajamannya di lapangan.
“Saya harus bekerja lebih keras dan memotivasi diri saya untuk menjadi yang lebih baik,” ujar Ramadhan Sananta.
Ramadhan Sananta memastikan bahwa ia akan tetap setia dengan Persis Solo untuk musim depan. Meskipun ada regulasi baru, ia yakin bisa bersaing dan terus memberikan kontribusi terbaik untuk timnya.
“Saya masih di Persis musim depan,” tuturnya.
“Saya harus menjaga kebugaran. Karena kita tahu Liga 1 ada delapan pemain asing. Saya harus terus mengejar ketertinggalan saya,” pungkasnya.
BACA JUGA: Kalah dari Korea Selatan, Indonesia Duduki Peringkat Terakhir di Maurice Revello Tournament 2024
Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…
Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…
PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…
Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…
Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…
Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…