Xabi Alonso Tegaskan Bayer Leverkusen Harus Kalahkan Atletico Madrid

rizkaart

January 21, 2025 · 4 min read

Xabi Alonso Tegaskan Bayer Leverkusen Harus Kalahkan Atletico Madrid
Football | January 21, 2025
Die Werkself sedang dalam performa yang bagus, dengan mencatat 11 kemenangan berturut-turut.

Xabi Alonso menegaskan bahwa Bayer Leverkusen harus berjuang dalam laga Liga Champions melawan Atletico Madrid, di Riyadh Air Metropolitano, Rabu (22/1) dini hari WIB, untuk menjaga harapannya finis delapan besar tetap hidup.

Leverkusen berada di posisi keempat dan kemenangan melawan Atleti, akan menempatkannya dalam posisi yang kuat untuk lolos otomatis ke babak sistem gugur.

Die Werkself sedang dalam performa yang bagus, dengan mencatat 11 kemenangan berturut-turut di semua kompetisi saat mengejar pemimpin Bayern Munich di Bundesliga.

BACA JUGA: Ruben Amorim Dikecam Habis-habisan Usai Sebut Manchester United Tim Terburuk Sepanjang Masa

“Kami ingin berada di delapan besar,” kata Alonso dilansir Bein Sports. “Itulah tujuan jangka pendek kami. Kami sudah dekat, tetapi belum sedekat itu,”

“Kami harus berjuang untuk itu dan memenangkan pertandingan besok adalah hal mendasar bagi kami, tetapi juga bagi mereka,”

“Kami harus menunggu dan melihat bagaimana keadaan akan berkembang besok. Jika kami tidak mencetak gol, itu akan lebih sulit. Kami harus memberikan yang terbaik dan berjuang untuk menang dengan cara apa pun karena kami memiliki peluang besar di depan kami.