Robert Lewandowski, penyerang Barcelona, kembali menegaskan komitmennya untuk tetap bertahan di Blaugrana pada musim panas mendatang. Meskipun ada spekulasi tentang kemungkinan kepindahannya, Lewandowski menegaskan bahwa dia tidak akan meninggalkan Catalunya.
Lewandowski telah menyelesaikan musim keduanya bersama Barcelona dan masih dianggap sebagai penyerang andalan klub. Muncul rumor bahwa Barcelona ingin menjualnya karena penurunan performa dan kebutuhan akan dana. Robert Lewandowski menegaskan kepada Mundo Deportivo bahwa ia akan bertahan di Barcelona.
“Saya rasa sudah jelas, saya akan bermain di Barca pada musim depan. Saya akan bertahan,” ungkap Lewandowski.
BACA JUGA: Liverpool Ingin Merekrut Federico Chiesa dari Juventus?
Menurut Lewandowski, tidak ada alasan baginya untuk meninggalkan Barcelona karena ia masih merasa mampu menjadi pemain kunci tim. Dia yakin masih memiliki kemampuan untuk menjadi mesin gol Barcelona dan siap untuk mencetak banyak gol untuk Las Azulgrana di musim mendatang.
“Soal usia saya, saya merasa tidak ada perbedaan dengan diri saya di tiga atau empat tahun yang lalu. Saya siap untuk menjalani musim besar bersama Barcelona,” pungkasnya.
Meskipun ada rumor tentang kemungkinan Barcelona menjualnya ke klub-klub Arab Saudi, Lewandowski belum memberikan tanggapan langsung terkait hal ini. Meski begitu, dia dikabarkan menerima sejumlah penawaran menarik dari klub-klub Saudi Pro League.
BACA JUGA: Raphael Varane Akan Kembali ke Spanyol di Musim Depan?
Beberapa media di Italia melaporkan bahwa Juventus lebih bersemangat dari sebelumnya untuk mengamankan kesepakatan dengan…
Pencetak gol terbanyak Inter Milan, Marcus Thuram mampir untuk mengobro dengan tim CBS Sports, usai…
PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (“Indofood CBP”) melalui Indomilk Steril sebagai official partner Timnas Indonesia, dengan bangga mengumumkan peluncuran Kemasan…
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menganggap wajar usai Rizky Ridho kerasukan Jay Idzes. Menurut Shin…
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengirimkan kode akan ada tambahan amunisi jelang lanjutan Grup C…
Mampu menahan imbang juara bertahan Persib Bandung pada pekan ke-10 Liga 1 2024/25, membuat Semen…