Football

Mateo Kocijan dan Tekadnya di AFC Champions League 2 2024/25

Pemain bertahan Persib Bandung, Mateo Kocijan menolak menyerah dalam perjuangan merebut tiket babak 16 Besar AFC Champions League 2 2024/25.

Dia tetap optimis menatap pertandingan pamungkas Persib Bandung di Grup F kontra Zhejiang FC di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Kamis, 5 Desember 2024.

Dengan keyakinan kuat, pemain berpaspor Kroasia ini percaya, Persib Bandung masih memiliki peluang untuk melanjutkan petualangannya di kompetisi Asia musim ini.

Sebelumnya, hasil imbang 2-2 dengan Port FC di Stadion Phatum Thani, Thailand, Kamis 28 November 2024 lalu menempatkan Persib di posisi juru kunci dengan nilai 5. Persib Bandung berada di bawah Port FC (10), Lion City Sailors FC (7), dan Zhejiang FC (6).

BACA JUGA: Robi Darwis Bertekad Tembus Skuad Utama di Piala AFF 2024

“Kami memiliki koneksi yang bagus satu sama lain. Kami masih punya peluang dan kami akan berjuang. Pokoknya kami siap untuk pertandingan ini. Saya harap bisa menang untuk lolos ke babak selanjutnya,” kata Mateo Kocijan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu 1 Desember 2024.

Kocijan cukup optimis bisa meraih hasil maksimal di pertandingan penutup fase grup. Ia melihat Persib Bandung punya modal bagus tampil di kandang sendiri. Tentunya dengan dukungan penuh dari Bobotoh di Stadion Si Jalak Harupat.

“Peluangnya masih terbuka karena kami akan bermain di kandang bersama fans. Saya rasa kami sudah bermain dengan skema yang bagus juga. Kami harus menang untuk lolos ke babak berikutnya dan kami akan memberikan yang terbaik untuk ini,” ucapnya.

Rinaldy Azka

42039

Recent Posts

Persija Vs PSIS Tanpa Jakmania, Carlos Pena: Kemenangan Sangat Penting

Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…

3 minggu ago

Alessandro Costacurta: AC Milan Tak Perlu Jual Pemain, Tapi…

Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…

3 minggu ago

Terlalu ‘Hati-Hati’, Fabio Capello Kritik Pedas Juventus Asuhan Thiago Motta

Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…

3 minggu ago

Lautaro Martinez Terancam Sanksi: Dugaan Penistaan Agama Usai Derbi Italia!

Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…

3 minggu ago

Julian Alvarez Tidak Kecewa Tinggalkan Manchester City & Gabung Atletico Madrid

Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…

3 minggu ago

Barcelona Ditahan Atletico Madrid: Pertahanan Rawan, Flick Dikritik Legenda!

Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…

3 minggu ago