Football

Mikel Arteta Puas Arsenal Menang Comeback Atas Manchester United

Pelatih Arsenal Mikel Arteta merasa senang dengan performa para pemainnya, setelah berhasil mengalahkan Manchester United dengan skor 2-1, dalam laga uji coba di Amerika Serikat.

Pada pertandingan di SoFI Stadium, Minggu (28/7) pagi WIB, Arsenal sempat kebobolan via gol Rasmus Hojlund, sebelum membalikkan keunggulan melalui Gabriel Martinelli dan Gabriel Jesus.

Dilansir laman resmi klub, Arteta menilai laga tersebut sangat bagus untuk The Gunners, dan merasa senang dengan performa anak asuhnya menghadapi tim papan atas.

Apa Kata Pelatih?

“Itu adalah ujian yang sangat bagus bagi kami. Bermain di stadion berbeda, kondisi lapangan berbeda, empat meter lebih sempit dan lima meter lebih pendek melawan tim papan atas dan kami tertinggal 1-0,”

“Bermain dalam konteks seperti ini sungguh bagus bagi kami untuk melihat level dan kapasitas yang kami miliki untuk beradaptasi dan menang dalam konteks apa pun, jadi saya sangat senang,”

BACA JUGA: Dua Pemain Cedera Buat Manchester United Kalah dari Arsenal

Meski demikian, Arteta tetap mengingatkan Martin Odegaard dkk, untuk secepatnya memiliki pemahaman yang tentang posisi di tim

“Ini adalah ujian. Tidak ada tiga poin tetapi ada banyak hal yang diperebutkan dan Anda bisa melihatnya. Saya pikir kedua tim sama. Man United juga berkompetisi di level tertinggi dan itulah yang Anda inginkan,”

“Anda ingin mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan yang kami jalani di liga dan Liga Champions. Anda harus memiliki pemahaman yang baik tentang posisi tim Anda secepat mungkin,”

rizkaart

42041

Recent Posts

Semen Padang Kembali Raih Kekalahan, Jadi yang Kemepat

Harapan Semen Padang untuk dapat bangkit dan memetik kemenangan di laga pertamanya di Tanah Minang…

12 jam ago

DPR RI Sahkan Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Rapat Paripurna DPR RI resmi mengesahkan permohonan naturalisasi dua pemain Timnas Indonesia yakni Mees Hilgers…

12 jam ago

Indra Sjafri Pastikan Timnas Indonesia U-20 Alami Peningkatan

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri mengaku senang melihat perkembangan fisik anak asuhannya. Perkembangan tersebut…

13 jam ago

PSSI Dapat Dukungan dari Kemenkumham Soal Piala Dunia 2026

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bertemu dengan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham), Supratman…

13 jam ago

Dominikus Dion Antisipasi Kecepatan Pemain dari Arema FC

Pemain muda PSS Sleman, Dominikus Dion berbagi pandangan mengenai persiapannya jelang laga pekan keenam Liga…

13 jam ago

Barito Putera Raih Kemenangan Penting di Pekan Kelima Liga 1

Barito Putera mencatat hasil maksimal pada laga pekan kelima Liga 1 2024/25. Bermain di Stadion…

13 jam ago