Football

Nermin Haljeta Ketagihan Bikin Gol untuk PSM Makassar

Nermin Haljeta membuktikan diri sebagai predator di lini depan. 12 gol sudah dicetaknya untuk PSM Makassar. Rinciannya, delapan gol di Liga 1 2024/25 dan 4 sisanya di ASEAN Cup.

Gol keduabelas Nermin Haljeta dicetak ke gawang Persija Jakarta, saat PSM Makassar menjamu lawannya itu pada Pekan ke-24 BRI Liga 1 2024/25 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (23/2). Tak hanya membuat menang, gol tunggal Nermin juga mengantarkan PSM Makassar mencetak sejarah.

Tim Ayam Jantan dari Timur mengakhiri rekor selama delapan tahun tidak pernah menang melawan Persija Jakarta selama kompetisi Liga 1. Terakhir kali PSM menang atas Persija di kompetisi teratas domestik adalah musim 2017 juga dengan skor 1-0 lewat gol Wiljan Pluim.

BACA JUGA: Nasib Pelatih Persebaya Surabaya Ditentukan Lawan Persib

“Saya sangat senang karena bisa membantu tim meraih kemenangan. Semua yang di dalam tim bekerja keras untuk hasil ini. Sangat penting untuk kami mengamankan tiga poin,” tegas pemain bernomor punggung 99 ini.

Nermin mencetak gol di menit 60 memanfaatkan umpan Victor Luiz. Striker asal Slovenia tersebut pun menegaskan momentum baik ini harus terus dijaga dan dilanjutkan. “Namun kami masih harus kembali bekerja keras melanjutkan hasil baik ini. Saya harap pertandingan selanjutnya bisa mendapat tiga poin lagi,” tutupnya.

Sementara itu Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, mengapresiasi kerja keras timnya di lapangan. Pelatih asal Portugal itu pun tak kalah senang dengan hasil ini. “Saya sangat senang. Untuk sekarang, biarkan para pemain menikmati dulu kemenangan ini,” katanya.

Rinaldy Azka

42039

Recent Posts

Persija Vs PSIS Tanpa Jakmania, Carlos Pena: Kemenangan Sangat Penting

Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…

2 minggu ago

Alessandro Costacurta: AC Milan Tak Perlu Jual Pemain, Tapi…

Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…

3 minggu ago

Terlalu ‘Hati-Hati’, Fabio Capello Kritik Pedas Juventus Asuhan Thiago Motta

Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…

3 minggu ago

Lautaro Martinez Terancam Sanksi: Dugaan Penistaan Agama Usai Derbi Italia!

Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…

3 minggu ago

Julian Alvarez Tidak Kecewa Tinggalkan Manchester City & Gabung Atletico Madrid

Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…

3 minggu ago

Barcelona Ditahan Atletico Madrid: Pertahanan Rawan, Flick Dikritik Legenda!

Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…

3 minggu ago