kami Borneo FC meraih kemenangan telak 5-0 atas Madura United pada laga pekan ke-15 Liga 1 2024/25 yang digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu (14/12) malam.
Hasil impresif ini menjadi angin segar bagi tim asuhan pelatih Pieter Huistra setelah menjalani empat laga sebelumnya tanpa kemenangan.
Kemenangan besar Borneo FC berkat gol cepat Terens Puhiri di menit ke-4, diikuti dwigol Habibi Jusuf (39′, 42′), Stefano Lilipaly (45+2′), dan penyempurna kemenangan dari Leo Gaucho di menit akhir (90+3′). Dengan tambahan tiga poin, Pesut Etam kini naik ke posisi ketiga klasemen sementara dengan koleksi 26 poin.
Huistra pun mengapresiasi performa tim yang tampil dominan sejak awal laga. Menurutnya, gol cepat menjadi kunci yang membantu tim menjalani laga dengan lebih nyaman.
“Pertandingan berjalan dengan baik bagi kami. Kami bisa mencetak gol dengan cepat dan itu membantu kami. Selain itu lsempat memiliki beberapa pertandingan di mana kami sulit untuk mencetak gol.
“Kami mencetak gol pertama, kemudian kami mempunyai banyak ruang di lapangan, dan hal menjadi lebih mudah,” tuturnya.
BACA JUGA: Fabio Lefundes Akan Terus Jaga Kepercayaan Diri Pemain
Di babak kedua, strategi berubah untuk menjaga kondisi tim menghadapi laga besar berikutnya melawan Persebaya Surabaya.
“Kami lebih berkonsentrasi pada pertandingan melawan Persebaya, pertandingan besar yang akan datang. Kami harus fokus untuk membuat para pemain tetap sehat dan tak mendapat kartu kuning.
“Jadi babak kedua menjadi sangat penting. Kami sangat senang dengan hasilnya, terutama dengan cara kami bermain,” ujar Huistra.
Huistra juga menyoroti pentingnya memiliki kedalaman skuat yang solid, mengingat perjalanan panjang musim ini.
“Kami tahu bahwa jika kami ingin mendapatkan musim yang bagus, maka kami harus memiliki 20-22 pemain yang bagus, bukan hanya 10-11 pemain,” imbuhnya.
Selain performa gemilang tim, laga ini juga menjadi momen spesial bagi Asgal, pemain muda asli Samarinda, yang menjalani debutnya di Liga 1.
“Bagus juga melihat Asgal melakukan debutnya. Anak Samarinda yang bermain di Liga 1, dan itu bagus. Semua orang di klub juga merasakan perasaan bagus yang sama,” kata Huistra.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar Workshop Club Licensing Cycle 2024/25 yang digelar di Artotel…
Persib Bandung mencatat rekor tak terkalahkan di Liga 1 selama 18 pertandingan beruntun sejak musim…
Madura United mengalami hasil minor selama enam laga beruntun di Liga 1 2024/25, terhitung sejak…
Menukangi satu klub untuk rentang waktu lama pada era Liga 1 bukan sesuatu yang mustahil.…
Pelatih Filipina Albert Capellas mengaku puas dengan performa anak asuhnya usai menekuk tim nasional Indonesia,…
Perjalanan Indonesia di ASEAN Cup 2024 terhenti di fase grup, setelah tumbang dengan skor 1-0…