PSS Sleman kembali gagal memetik poin dari pertandingan yang dijalani. Pada laga pekan ke-24 Liga 1 2024/25, skuat Super Elang Jawa kalah dengan skor tipis 0-1 dari Malut United di Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Minggu (23/2) malam.
Gol tunggal kemenangan Malut United diciptakan oleh Diego Martinez pada menit ke-68. Kekalahan ini memperpanjang catatan kekalahan secara beruntun yang didapat PSS di lima laga terakhirnya menjadi lima kekalahan beruntun.
Hasil ini juga sekaligus menjadi start yang tidak menyenangkan bagi pelatih baru PSS Sleman, Pieter Huistra bersama PSS.
Kekalahan ini membuat posisi PSS masih belum beranjak dari papan bawah. Tepatnya di peringkat 17 klasemen sementara dengan 19 poin alias ada di zona merah degradasi.
Pelatih PSS, Pieter Huistra mengatakan anak asuhnya sudah berjuang keras di arena pertandingan. Namun memang Dewi Fortuna disebutnya masih belum berpihak pada Super Elang Jawa.
“Kami sudah mencoba bermain sebaik mungkin. Saya rasa di setiap menit bermain mereka melakukan itu, kita sudah berjuang. Dan kita sudah tahu sebelumnya bahwa tidak mudah menghadapi Malut United. Tapi jujur saja kita sedikit kurang beruntung kalah di sini,” kata Pieter Huistra.
BACA JUGA: Henhen Herdiana Dapat Pujian dari Bojan Hodak
Dan meski harus menelan hasil buruk dan gagal menambah poin yang sangat dibutuhkan, namun pelatih asal Belanda itu tetap mengapresiasi perjuangan anak asuhnya.
“Yang terpenting bagi saya, semua hal yang saya berikan ke pemain, mereka sudah mencoba melakukannya. Mereka sudah bekerja sangat keras di pertandingan ini,” dia menegaskan.
Hasil ini tentunya juga membuat perjalanan PSS makin terjal untuk dapat keluar dari zona merah.
Kalah 2-4 dari Semen Padang FC, 0-1 dari Borneo FC Samarinda, 1-2 dari Bali United FC, 2-6 dari Arema FC dan 0-1 dari Malut United ini menghadirkan pekerjaan rumah ekstra untuk Pieter Huistra yang baru masuk menggantikan sosok pelatih sebelumnya, Mazola Junior.
Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…
Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…
Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…
Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…
Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…
Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…