Piala Eropa

Hasil Piala Eropa 2024 Grup B: Spanyol Cukur Kroasia 3-0!

Spanyol mengawali kiprah mereka di Euro 2024 dengan hasil gemilang. Menghadapi tim kuda hitam Kroasia, La Furia Roja menang meyakinkan 3-0, dalam laga perdana Grup B di Olympiastadion Berlin, Sabtu (15/6) malam WIB,

Spanyol tampil dominan sejak awal, dengan melancarkan tekanan ke jantung pertahanan Kroasia di 10 menit pertama.

Tim Matador membuka keunggulan pada menit ke-29, melalui aksi Alvaro Morata yang melepaskan sepakan mendatar akurat, yang gagal dibendung Dominik Livakovic.

Tiga menit berselang, Spanyol menambah keunggulan pada menit ke-32 lewat aksi Fabian Ruiz.

Mereka menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0 di masa injury time, setelah Dani Carvajal sukses meneruskan umpan Lamine Yamal.

Di babak kedua, tepatnya menit ke-78, Kroasia mendapat peluang emas setelah Rodri melanggar Bruno Petkovic di kotak penalti.

Eksekusi Petkovic berhasil ditepis Unai Simon, bola liar langsung dikuasai Ivan Perisic, yang kemudian mengoper ke Petkovic, dan sang striker sukses menjebol gawang Spanyol.

Namun sayang, gol itu dianulir VAR, karena Perisic sudah lebih dulu bergerak masuk ke dalam kotak penalti sebelum Petkovic mengeksekusi penalti.

Hingga akhir laga tidak ada gol tambahan yang tercipta, Spanyol menutup duel dengan kemenangan meyakinkan 3-0.

Susunan Pemain:

Spanyol (4-3-3): Unai Simon; Dani Carvajal, Nacho, Robin Le Normand, Marc Cucurella; Pedri, Rodri, Fabian Ruiz; Lamine Yamal, Alvaro Morata, Nico Williams

Pelatih: Luis de la Fuente

Kroasia (4-3-3): Dominik Livakovic; Josip Stanisic, Josip Sutalo, Marin Pongracic, Josko Gvardiol; Luka Modric, Marcelo Brozovic, Mateo Kovacic; Andrej Kramaric, Ante Budimir, Lovro Majer

Pelatih: Zlatko Dalic

rizkaart

42041

Recent Posts

Semen Padang Kembali Raih Kekalahan, Jadi yang Kemepat

Harapan Semen Padang untuk dapat bangkit dan memetik kemenangan di laga pertamanya di Tanah Minang…

13 jam ago

DPR RI Sahkan Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Rapat Paripurna DPR RI resmi mengesahkan permohonan naturalisasi dua pemain Timnas Indonesia yakni Mees Hilgers…

13 jam ago

Indra Sjafri Pastikan Timnas Indonesia U-20 Alami Peningkatan

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri mengaku senang melihat perkembangan fisik anak asuhannya. Perkembangan tersebut…

14 jam ago

PSSI Dapat Dukungan dari Kemenkumham Soal Piala Dunia 2026

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bertemu dengan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham), Supratman…

14 jam ago

Dominikus Dion Antisipasi Kecepatan Pemain dari Arema FC

Pemain muda PSS Sleman, Dominikus Dion berbagi pandangan mengenai persiapannya jelang laga pekan keenam Liga…

15 jam ago

Barito Putera Raih Kemenangan Penting di Pekan Kelima Liga 1

Barito Putera mencatat hasil maksimal pada laga pekan kelima Liga 1 2024/25. Bermain di Stadion…

15 jam ago