Piala Eropa

Hasil Piala Eropa 2024 Grup C: Gol Jude Bellingham Bawa Inggris Bungkam Serbia

Inggris berhasil mencatatkan hasil manis, usai menundukkan perlawanan alot Serbia dengan skor tipis 1-0, dalam laga perdana Grup C Euro 2024, di Arena AufSchalke, Senin (17/6) dini hari WIB.

Inggris langsung mengambil inisiatif serangan sejak awal dengan mengepung pertahanan Serbia. Hasilnya terlihat saat laga berjalan 13 menit.

Adalah Jude Bellingham yang mencatatkan namanya di papan skor, ketika sundulannya merobek gawang Serbia usai menerima umpan Bukayo Saka.

BACA JUGA: Suporter Inggris Terlibat Perkelahian dengan Suporter Serbia

Intensitas serangan The Three Lions semakin meningkat, namun linj belakang Serbia sukses menetralisir keadaan, sehingga skor 1-0 bertahan sampai jeda.

Di babak kedua, anak asuh Dragan Stojkovic mulai aktif melancarkan serangan dengan skema serangan balik.

Namun Inggris masih terus berupaya menambah gol. Pada menit ke-77, sundulan Harry Kane sukses ditepis Rajkovic. Bola sempat membentur tiang gawang sebelum keluar lapangan.

Hingga akhir laga, tidak ada gol lagi yang tercipta. Duel berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Inggris. Hasil ini membuat pasukan Gareth Southgate memimpin klasemen sementara Grup C dengan koleksi tiga poin.

Susunan Pemain

SERBIA (3-4-2-1): Rajkovic; Pavlovic, Milenkovic, Veljkovic; Kostic (43′ Mladenovic), Gudelj (46′ Ilic), Lukic (61′ Jovic), Zivkovic (74′ Birmancevic); Milinkovic-Savic, Vlahovic; Mitrovic (61′ Tadic)

Pelatih: Dragan Stojkovic

INGGRIS (4-2-3-1): Pickford; Trippier, Guehi, Stones, Walker; Rice, Alexander-Arnold (69′ Gallagher); Foden, Saka (76′ Bowen), Bellingham (86′ Mainoo); Kane

Pelatih: Gareth Southgate

rizkaart

42041

Recent Posts

Sikat Arema FC, PSS Sleman Raih Kemenangan Perdana Di Liga 1

PSS Sleman meraih kemenangan meyakinkan atas Arema FC dalam lanjutan Liga 1 2024/25, Jumat (20/9)…

1 jam ago

Ranking FIFA: Timnas Indonesia Naik Ke Empat Peringkat!

Timnas Indonesia mengalami kenaikan peringkat di ranking FIFA terbaru yang dirilis, Kamis (19/9). Keberhasil tersebut…

1 jam ago

Jadwal MPL ID S14 Hari Ini: Geek Fam Hadapi Dewa United Esports, Bigetron Alpha Tantang Tim Liquid ID

MPL ID Season 14 kembali berlanjut! Turnamen Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia itu telah…

4 jam ago

Perolehan Medali PON XXI Aceh-Sumut: Jawa Barat Masih Ungguli DKI Jakarta Di Puncak

Kotingen Jawa Barat berhasil merebut posisi puncak klasemen perolehan medali PON XXI Aceh-Sumut 2024 dari…

4 jam ago

Ultras AS Roma Lakukan Protes Setelah Daniele De Rossi Dipecat

Ultras AS Roma telah mengumumkan bahwa mereka akan menggelar protes terhadap keputusan pemecatan pelatih Daniele…

6 jam ago

Pemeliharaan Rumput, Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 Dialihkan ke Stadion Madya Senayan

Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) mengumumkan pertandingan Timnas Indonesia U-20 di babak kualifikasi Piala Asia…

7 jam ago