Striker Juventus Arkadiusz Milik dipastikan akan melewatkan EURO 2024 bersama Polandia setelah mengalami cedera lutut.
Dia masuk dalam starting XI untuk pertandingan persahabatan melawan Ukraina, namun ia bertabrakan dengan gelandang Genoa, Ruslan Malinovskyi.
Pertandingan baru berjalan dua menit dan sang penyerang dibantu keluar lapangan oleh staf medis, yang langsung terlihat khawatir.
Pelatih Michal Probierz mengonfirmasi kepada wartawan usai pertandingan, bahwa Milik tidak akan bisa pulih tepat waktu untuk turnamen EURO 2024 dan harus absen.
Ini merupakan pukulan telak bagi Milik, yang juga terpaksa absen di EURO 2020 bersama Polandia karena cedera.
Ia juga mengalami cedera ligamen anterior sebanyak dua kali pada tahun 2016 dan 2017 saat masih di Napoli.
Polandia membuka fase grupnya melawan Belanda pada 16 Juni, sebelum menghadapi Austria dan Prancis.
Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…
Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…
PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…
Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…
Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…
Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…