Football

PSBS Biak Targetkan Momen Kebangkitan Lawan Bali United

Pekan ke-10 Liga 1 2024/25 menjadi momen kebangkitan PSBS Biak. Tim akan menjamu Bali United FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Minggu (3/11) sore.

Sebab persiapan matang telah dilakukan tim pasca kekalahan dari Borneo FC di laga sebelum dan menjadi pelajaran berharga untuk memperbaiki kelemahan.

Pelatih PSBS Biak, Emral Abus, menyatakan timnya telah mengevaluasi hasil tersebut dan memperbaiki semua kekurangan yang ada.

“Kami sudah benahi semua kekurangan dari hasil evaluasi pasca kalah dari Borneo FC,” katanya.

Untuk itu tim berjuluk Badai Pasifik akan membuktikan kemampuannya dan meraih poin penuh di laga melawan Bali United.

BACA JUGA: Barito Putera Makin Tertekan Usai Kalah dari Armea FC

Meski dia menyadari Bali United adalah lawan tangguh yang kini berada di puncak klasemen sementara dan dalam tren positif dalam dua pekan berturut-turut. Namun, dia menegaskan bahwa PSBS tidak gentar menghadapi posisi lawan yang menjalani laga pekan ini tandang rasa kandang.

Menurutnya, kekuatan kedua tim seimbang, dan PSBS memiliki peluang yang sama untuk meraih kemenangan.

“Mereka punya materi pemain yang bagus. Tetapi kami juga punya tujuan, yaitu memenangkan laga,” kata Emral Abus.

Sementara itu, salah satu pemain PSBS, Armando Robert Oropa, menegaskan pentingnya laga ini. Baginya laga melawan Bali United adalah kesempatan emas untuk membuktikan kualitasnya. Terutama karena harus bermain di markas Bali United.

Dia menyatakan bahwa tim telah memiliki tekad kuat untuk mencuri kemenangan di Bali.

“Kami punya tekad kuat untuk memenangkan laga. Peluang dan kesempatan terbuka untuk kami,” ujarnya.

Rinaldy Azka

42039

Recent Posts

Hasil Liga 1: Unjuk Gigi, Persija Jakarta Libas Madura United 4-1

Persija Jakarta berhasil mengalahkan Madura United dengan skor meyakinkan 4-1, dalam laga pekan ke-10 Liga 1 2024/25, di Stadion…

7 jam ago

Thiago Motta Puas dengan Penampilan Juventus Meski Hasil Imbang Melawan Lille

Pelatih Juventus, Thiago Motta, mengungkapkan rasa puas dengan penampilan timnya meskipun hasil akhir pertandingan melawan…

8 jam ago

Kekalahan Beruntun Real Madrid: Pertanyaan Besar Tentang Masa Depan Ancelotti

Dua kekalahan beruntun yang dialami Real Madrid telah menimbulkan keraguan besar mengenai masa depan Carlo…

8 jam ago

Paulo Fonseca: AC Milan Tampilkan Keberanian Melawan Real Madrid, Liga Champions Lebih Mudah dari Serie A

Pelatih AC Milan, Paulo Fonseca, mengungkapkan bahwa kemenangan timnya atas Real Madrid di Liga Champions…

8 jam ago

Bayern Munchen vs Benfica: Pertandingan Menarik Liga Champions di Allianz Arena

Bayern Munchen akan menghadapi Benfica di Allianz Arena pada matchday 4 fase grup Liga Champions…

8 jam ago

Inter Milan vs Arsenal: Duel Sengit Liga Champions di Giuseppe Meazza

Inter Milan akan menjamu Arsenal di Giuseppe Meazza pada matchday 4 fase grup Liga Champions…

8 jam ago