PSBS Biak Tunjuk Juan Esnaider Jadi Pelatih Baru Mereka

Rinaldy Azka

June 07, 2024 ยท 2 min read

PSBS Biak Tunjuk Juan Esnaider Jadi Pelatih Baru Mereka
Football | June 07, 2024
Juan Esnaider merupakan mantan pemain dari Real Madrid dan Juventus yang sebelumnya melatih tim asal Jepang Renofa Yamaguchi.

Setelah diumumkan beberapa waktu lalu, pelatih salah satu tim promosi Liga 1 PSBS Biak tiba di Indonesia, yakni Juan Esnaider. Setelah menempuh perjalan jauh dia siap melakukan debutnya di sepak bola Indonesia.

Dia pun mengaku sudah tidak sabar untuk memimpin tim, dengan tekad memberikan semua ilmunya untuk meraih prestasi bersama PSBS di kompetisi kasta tertinggi di Indonesia.

“Saya sudah tidak sabar untuk segera bersama tim melakukan persiapan menghadapi musim ini Bersama PSBS Biak,” ujar Juan Esnaider yang juga mantan pemain Real Madrid dan Juventus itu.

Juan Esnaider mengaku mengenal sepak bola Indonesia melalui tayangan video youtube. Dia telah menonton sejumlah pertandingan saat babak Championship Series Liga 1 2023/24 lalu.

Dia menilai persaingan di Liga 1 terlihat ketat dan memiliki atmosfer yang luar biasa. Antusias pemain dan suporter sangat terlihat di Stadion tempat berlaga.

“Saya lihat persaingan Liga 1 sangat ketat. Banyak tim-tim bagus yang saya tonton saat laga Championship Series lalu,” ucap pelatih asal Argentina itu.

BACA JUGA: Laga Pemanasan, Skotlandia Justru Imbang Lawan Finlandia

Sementara itu, selama memimpin tim berjuluk Badai Pasifik tersebut, dia akan dibantu dengan sejumlah staf yang dibawa dari Argentina, antara lain asisten pelatih, pelatih fisik dan pelatih kiper. Sedangkan untuk mempermudah adaptasinya di tim, dia akan dibantu oleh pelatih lokal seperti Joice Sorongan dan Elie Aiboy.

Kini setelah kedatangannya di Indonesia Juan Esnaider langsung berkomunikasi dengan manajemen klub untuk segera melakukan pemusatan latihan jelang persiapan musim depan.

Dia mengaku sudah sepakat menjalankan tugasnya sesuai dengan keinginan dirinya bersama manajemen tim PSBS.

“Kami sudah bertemu dan sepakat untuk segera menggelar pemusatan latihan. Yang terpenting adalah komposisi tim segera terbentuk untuk menghadapi persiapan pra musim dan musim baru,” tandasnya.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Mansion Sports News (@msportsnews.id)