Football

PSM Makassar Liburkan Skuad Seminggu Lebih

Liga 1 2024/25 dijeda setelah pertandingan pekan ketujuh pamungkas. Jeda kompetisi ini berkaitan dengan agenda FIFA Match day, kualifikasi putaran ketiga Piala Dunia 2026. Dimana Timnas Indonesia akan melawan Bahrain dan China.

Kompetisi paling bergengsi se-Indonesia itu akan kembali bergulir mulai tanggal 17 Oktober, dengan Dewa United vs Persik Kediri sebagai laga pembuka. Sementara PSM Makassar, dijadwalkan melakoni laga kandang melawan Madura United keesokan harinya, 18 Oktober di Stadion Batakan, Balikpapan.

Jeda kompetisi ini dimanfaatkan manajemen Tim Ayam Jantan dari Timur untuk meliburkan skuat. Sekaligus rehat setelah melakoni jadwal yang padat di bulan September. Beberapa pemain lokal atau asing dan pelatih, berlibur ke rumahnya masing-masing.

BACA JUGA: Madura United Perkenalkan Pelatih Anyar Asal Portugal

Rencananya, aktivitas latihan tim akan dimulai sepekan sebelum laga melawan Madura United. “Tim akan kembali latihan di tanggal 12 Oktober. Kami minta semua pemain sudah hadir di latihan hari itu,” terang Manajer Tim PSM Makassar, Muhammad Nur Fajrin.

Meskipun libur, lanjut Fajrin, pemain-pemain PSM diminta untuk tetap menjaga kondisinya masing-masing. Tim pelatih sudah menitipkan program latihan mandiri kepada masing-masing pemain sebelum libur. Latihan mandiri sudah menjadi standar dan wajar diprogramkan kepada pemain di setiap libur panjang.

“Tujuannya agar saat latihan dimulai, mereka tidak kedodoran mengikuti ritme latihan tim. Pemain juga sudah sadar dan tahu pentingnya latihan mandiri ini. Setiap ada libur panjang, mereka sudah tahu harus menjaga kondisinya masing-masing,” demikian Fajrin.

Rinaldy Azka

42039

Recent Posts

Lionel Messi Terkesan Dengan Kebangkitan Barcelona Di Bawah Asuhan Hansi Flick

Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…

4 jam ago

Kalah Di Tangan Timnas Indonesia, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Dituntut Mundur

Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…

4 jam ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Kelly Sroyer Pastikan Kemenangan PSBS Biak Atas PSS Sleman

PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…

7 jam ago

Hasil Liga 1: Comeback Atas Persija Jakarta, Persebaya Surabaya Kokoh Di Puncak Klasemen

Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…

7 jam ago

Ruben Amorim Syok Berat Lihat Latihan Manchester United: Pemain Santai, Intensitas Minim!

Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…

8 jam ago

Jadwal Timnas Indonesia Di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…

8 jam ago