Gelar juara yang diraih Persib Bandung di Liga 1 2023/2024 terasa spesial buat Rachmat Irianto. Sebab, gelandang bertahan Persib Bandung ini berhasil mengikuti jejak ayahnya, Bejo Sugiantoro yang meraih prestasi itu ketika mengantarkan Persebaya Surabaya menjuarai Liga Indonesia 1996/1997 dan 2004.
Rian, sapaan akrab Rachmat Irianto mengakui, prestasi yang pernah digapai ayahnya lebih dari 20 tahun silam tersebut menjadi dorongan motivasi buat dirinya sejak memilih berkarier sebagai pesepakbola profesional.
BACA JUGA: Peran Penting Bojan Hodak yang Bawa Persib Juara
“Juara ini jadi motivasi bagi saya. Makanya, saya harus ada di level di atas bapak. Karena orang pasti akan membandingkan saya dengan bapak. Akhirnya, saya bisa meraihnya dengan kerja keras,” kata Rian.
Rian menjadi satu di antara pemain kunci Persib Bandung musim ini. Dia juga tampil sebagai starter dalam dua pertandingan final, menggantikan posisi Marc Klok yang sempat dibekap cedera.
Persib Bandung jadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan hingga pekan ke-10 Liga 1 2024/25. Catatan…
Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster memberikan apresiasi terhadap penampilan pemainnya, Rizky Dwi selama menjalani laga…
Selama jeda Liga 1 2024/25, Barito Putera memutuskan untuk kembali ke Kalimantan Selatan dan menggelar…
Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena sudah memiliki rencana untuk mempersiapkan Rizky Ridho dan kolega menghadapi…
Tim kebanggaan masyarakat Kota Solo, Persis Solo memperingati Hari Ulang Tahunnya yang ke-101 yang jatuh…
Rekrutan anyar Persib Bandung di Liga 1 2024/25 Mateo Kocijan melesakkan gol luar biasa di…