Football

RESMI: Parma Daratkan Kiper Timnas Jepang Zion Suzuki

Juara Serie B 2023/24 Parma telah secara resmi mengumumkan perekrutan penjaga gawang asal Jepang Zion Suzuki, dengan status transfer permanen dari klub Belgia Sint-Truiden.

Kabar tersebut disiarkan melalui akun media sosial klub pada Selasa (16/7) dini hari WIB. “𝑨 𝒘𝒂𝒓𝒎 𝑷𝒂𝒓𝒎𝒂 𝒘𝒆𝒍𝒄𝒐𝒎𝒆 𝒕𝒐 𝐙𝐢𝐨𝐧 𝐒𝐮𝐳𝐮𝐤𝐢!” tulis akun X Parma.

Suzuki telah menandatangani kontrak berdurasi lima tahun, yang akan berlangsung hingga musim panas 2029. Total biaya kesepakatan, termasuk bonus, berjumlah sekitar €10 juta.

Lahir di Amerika Serikat

Diketahui, Suzuki lahir di Arkansas, Amerika Serikat pada 21 August 2002. Ayahnya merupakan orang Amerika keturunan Ghana, sementara ibunya asal Jepang. Keluarganya kemudian pindah ke Jepang dan menetap di Urawa, Saitama, tempat Suzuki dibesarkan.

Ia lantas bergabung dengan tim muda Urawa Red Diamonds dan mendapat kontrak profesional di klub tersebut, sebelum dipinjamkan ke Sint-Truiden.

BACA JUGA: Sempat Diputus Kontrak, Anwar El Ghazi Menang Gugatan atas Mainz

Di level timnas, Suzuki telah merasakan seluruh level kelompok umur, dari U-15 hingga debut di tim senior pada Juli 2022 melawan Hongkong, dan menjadi andalan Samurai Biru hingga sekarang.

AddThis Website Tools
rizkaart

42041

Recent Posts

Persija Vs PSIS Tanpa Jakmania, Carlos Pena: Kemenangan Sangat Penting

Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…

3 minggu ago

Alessandro Costacurta: AC Milan Tak Perlu Jual Pemain, Tapi…

Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…

4 minggu ago

Terlalu ‘Hati-Hati’, Fabio Capello Kritik Pedas Juventus Asuhan Thiago Motta

Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…

4 minggu ago

Lautaro Martinez Terancam Sanksi: Dugaan Penistaan Agama Usai Derbi Italia!

Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…

4 minggu ago

Julian Alvarez Tidak Kecewa Tinggalkan Manchester City & Gabung Atletico Madrid

Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…

4 minggu ago

Barcelona Ditahan Atletico Madrid: Pertahanan Rawan, Flick Dikritik Legenda!

Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…

4 minggu ago